Bagikan:

JAKARTA - Joseph Parker menaklukkan Deontay Wilder dengen kemenangan angka 118-111, 118-110, dan 120-108 pada pertarungan kelas berat di Kingdom Arena, Arab Saudi, Minggu, 24 Desember 2023.

Kemenangan angka mutlak itu jelas mengejutkan. Pasalnya, Wilder sangat diunggulkan sebelum duel.

Apalagi, Wilder sudah digadang-gadang bisa menekuk Parker dengan mudah demi merealisasikan pertarungan melawan Anthony Joshua yang sangat dinantikan publik.

Namun, apa daya, rencana pertarungan Wilder vs Joshua yang telah lama ditunggu itu harus hancur.

Pertarungan Wilder kontra Parker berlangsung lambat pada awal ronde. Petinju asal Amerika Serikat itu melepas jab, tapi tidak menghasilkan pukulan berarti atau malah tidak menemui sasaran.

Sebaliknya, Parker tampil baik dalam tiga ronde awal. Pukulan-pukulan petinju Selandia Baru itu kerap menemi sasaran.

Pada dua ronde berikutnya saat tempo meningkat, Parker berhasil menekan Wilder di tali ring dan melepaskan sebuah hook kanan ke arah dagu.

Tekanan demi tekanan membuat Wilder kesulitan untuk kesulitan membalas dengan serangan terbaiknya. Parker membuat pukulan tepat dan cukup untuk memojokkan Wilder.

Bahkan, sebuah hook kiri di tali ring dari Parker membuat Wilder sempat hilang keseimbangan dan terancam knockdown.

Memasuki ronde keenam dan seterusnya, Wilder mencoba tidak membiarkan dirinya terbuka. Namun, Parker selalu bisa menghancurkan strategi petinju 38 tahun itu.

Parker bisa beradaptasi dengan cepat melihat perubahan strategi Wilder yang sudah keluar menekan. Dia terlihat sanggup menghindari pukulan-pukulan kanan andalan Wilder.

Tak hanya itu, kunci kemenangan Parker juga terletak kepada kecerdikannya menemukan celah sasaran yang kerap mendarat di tubuh Wilder. Hal tersebut membuat Wilder berbalik terdesak.

Kekalahan ini merupakan yang ketiga dari empat pertarungan terakhir Deontay Wilder. Sebelum pertarungan melawan Parker, petinju Amerika Serikat itu diunggul berkat catatan apik.

Dia punya rekor 43 kemenangan, dua kali draw, dan satu kekalahan. Dari 43 kemenangannya, Wilder punya rasio KO tinggi, yaitu 42 kali.

Namun, catatan tersebut tak membuat Parker gentar. Petinju Selandia Baru itu, yang merupakan rekan latihan juara kelas berat vers WBC/WBA, Tyson Fury, punya rekor 34-0-1 dengan 24 KO sebelum berjumpa Wilder.

Kemenangan Parker menempatkannya dalam pertarungan menghadapi Anthony Joshua yang menang melawan Otto Wallin.

Jika duel itu terlaksana justru di luar prediksi banyak pihak yang sudah menantikan sejak lama duel Wilder vs Joshua bisa terwujud.