Bagikan:

JAKARTA - Pemilik Inter Miami, Jorge Mas memberikan bocoran soal tanggal debut Lionel Messi. Ia menyiratkan sebuah kode kapan pemain anyar klubnya itu tampil di Major League Soccer (MLS).

Dikutip dari TyCSports pada Rabu 21 Juni, Jorge Mas menyatakan tanggal 21 Juli adalah tanda penting bagi MLS. Sementara pada tanggal tersebut klub berjuluk The Herons itu akan menghadapi Cruz Azul dalam laga South Grup 3 di ajang Piala Liga.

Pernyataan sang bos yang menyebut tanggal itu adalah hari penting, membuat beberapa orang menyakini Messi akan tampil dalam laga tersebut.

Jorge Mas sendiri telah menyatakan sudah menyiapkan antisipasi dampak dari kehadiran Messi di dalam klub. Dia memprediksi antusiasme pendukung yang bakal membludak.

"Kami sudah melihat apa yang terjadi ketika dia (Lionel Messi) di sini bersama timnas Argentina sebelum Piala Dunia dan saya pikir dia bisa membawa dirinya dengan baik. Kami memiliki peluang melihat Messimania setiap hari selama latihan. Jadi kami sudah bersiap. Kami sudah siap untuk itu," ucap Mas.

Jorge Mas juga mengatakan bahwa Inter Miami masih terus bersiap untuk menambah kekuatan. Para pemain anyar akan segera diboyong ke dalam klub.

"Kami terus mempersiapkan skuad kami, ada fleksibilitas yang sangat besar. Kami akan mendatangkan banyak pemain pada musim panas, lebih dari yang orang-orang perkirakan. Kami tidak harus membongkar tim kami atau mencuci gudang," terangnya.

Meski sudah jadi rahasia umum bahwa Messi telah berlabuh ke Inter Miami, tapi hingga saat ini La Pulga masih belum menandatangani kontrak. Setelah merayakan ulang tahun pada 24 Juni dan beristirahat di kampung halamannya, Messi baru dijadwalkan berangkat ke Amerika Serikat pada akhir Juni.

Agenda meneken kontrak kerja sama dengan Inter Miami akan dilakukan setelah kontraknya dengan Paris Saint-Germain resmi berakhir pada 30 Juni 2023.