Bagikan:

JAKARTA - Chelsea akan menghadapi Brighton and Hove Albion pada lanjutan Premier League Inggris, Sabtu, 15 April. Dalam laga ini, manajer interim Chelsea, Frank Lampard, mengisyaratkan adanya perubahan komposisi pemain.

Lampard mengatakan, tak semua pemainnya dalam kondisi siap bermain. Untuk itu, dia kemungkinan akan melakukan sejumlah perubahan dalam tim.

"Mereka tidak bisa bermain semua, perhitungannya tidak memungkinkan," kata Lampard dilansir dari laman resmi klub.

Lampard melanjutkan, pertandingan di kandang akan menjadi kesempatan emas bagi para pemain yang tidak bermain di dua laga sebelumnya untuk unjuk gigi menunjukkan kualitasnya.

"Jadi akan menjadi kesempatan bagi para pemain yang tidak bermain di Liga Champions atau pada akhir pekan untuk masuk, karena ini adalah pertandingan di mana kami benar-benar membutuhkan kesegaran dan energi,” lanjut Lampard.

Mantan pelatih Everton itu menyebut, The Seagulls adalah tim yang menampilkan permainan bagus di bawah asuhan Roberto de Zerbi. Tak hanya dalam bertahan, tetapi juga saat melancarkan serangan.

Pelatih sekaligus legenda klub ini juga mengatakan, Brighton adalah lawan yang sulit dikalahkan. Untuk itu, timnya harus bermain dengan teknik dan fisik yang tinggi.

"Ini akan menjadi satu partai yang sangat sulit bagi kami di antara dua partai melawan Real Madrid. Kami harus bersaing dengan mereka secara fisik dan teknik dan itulah yang menjadi fokus saya,” kata Lampard menegaskan.