Bagikan:

JAKARTA - Pemain asal Kanada, Alphonse Davies, akhirnya bisa mewujudkan mimpinya setelah tiga tahun menanti. Gelandang Bayern Munchen itu kini punya jersey Lionel Messi yang berseragam Paris Saint-Germain (PSG).

Tiga tahun lalu Davies sempat mengajak Messi untuk bertukar jersey. Ketika itu La Pulga masih berseragam Barcelona. Namun ajakan Davies saat itu urung terlaksana karena Messi menolaknya.

Penolakan tersebut ditengarai karena kekalahan Barcelona dengan skor 2-8 atas Munchen. Dengan skor mencolok itu jelas membuat Messi sedang tidak dalam mood terbaik untuk bertukar seragam.

Kini saat Davies kembali berkesempatan jumpa Messi saat laga Munchen melawan PSG, ia kembali mengutarakan keinginannya. Meski pada laga ini PSG kalah 0-1, tapi Messi bersedia untuk menerima ajakan Davies bertukar jersey.

Davies mengakui bahwa dirinya memang tumbuh sebagai pesepak bola dengan melihat sosok Messi sebagai idola. Ia selalu mendukung Messi sebagai remaja tiap kali menyaksikan aksi pemain Argentina tersebut di Liga Champions.

Ketika dapat kesempatan satu lapangan dengan Messi, Davies sempat tak percaya. Namun ia menyadari itu sebagai hal yang sangat menyenangkan.

"Sejujurnya kami tidak mempercayainya. Karena mereka tahu bahwa saya tumbuh dengan melihat (Lionel) Messi ketika masih muda dan kini saya bisa bertarung melawannya. Sungguh sebuah hal yang menyenangkan," ucap Davies seperti dikutip dari Sport Bible pada Rabu, 15 Februari.