Pujian dari Legenda Juventus untuk Sepak Bola Indonesia
Legenda Juventus, Edgar Davids, saat melayani permintaan foto fans di Jakarta. (Foto: Ulfa Gusti Utami/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Mantan pemain yang juga legenda Juventus, Edgar Davids, tengah berada di Jakarta. Dia menghadiri kegiatan tur bertajuk Juventus Vilage di Lippo Mall Kemang yang berlangsung pada 27-29 Januari 2023 mendatang.

Ini bukan pertama kalinya Davids menyambangi Indonesia. Dia pun kembali dibuat terpukau dengan atmosfer pecinta sepakbola di Indonesia yang begitu luar biasa. 

Pria asal Belanda itu menyaksikan sendiri bagaimana antusiasme pencinta sepak bola, khususnya para Juventini, di Jakarta.

“Sangat luar biasa bisa datang ke Jakarta dan Indonesia lagi. Suporter dan atmosfer sepak bola sangat kental sehingga terasa hingar bingar sepak bolanya. Untuk itu saya senang bisa hadir di sini," katanya saat jumpa pers, Jumat, 27 Januari sore.

Edgar Davids merupakan pesepak bola berdarah Belanda yang lahir dan besar di Suriname. Dengan latar belakang tempat kelahirannya, dia merasa situasinya tak jauh berbeda dengan Indonesia.

Maka dari itu, Davids tak merasa canggung bahkan terkesan senang dan merasa dekat dengan kebiasaan masyarakat Indonesia.

“Saya sudah sering ke Indonesia dan punya banyak teman di sini. Apalagi saya keturunan Suriname yang punya tradisi yang hampir sama dengan Indonesia, makanya saya senang dan suka dengan makanannya juga masyarakatnya yang ramah," terangnya.

Dia pun berharap dengan kehadirannya di Indonesia ini akan membuat para penggemar Juventus makin cinta dan mendukung klubnya ke depan.

"Saya berharap penggemar akan makin cinta dengan Juventus dan penggemar di Indonesia makin solid mendukung Bianconeri kedepannya," tandasnya.

Selain menghadirkan Edgar Davids, acara Juventus Village juga menyajikan berbagai kegiatan seperti games. Mulai dari football billiard, FIFA 23 tournament, dribbling challenge, football simulator, claw machine, dan glambot untuk para pecinta sepak bola, khususnya penggemar Juventus.

Agenda utama dari Juventus Village adalah pameran trofi, jersey, dan memberikan berbagai informasi soal klub asal Turin itu. Menariknya dalam agenda Juventus Village itu juga akan diadakan nonton bersama Edgar Davids ketika Juventus menghadapi Monza di babak 16 besar Piala Italia, Jumat 29 Januari malam WIB.