Bagikan:

JAKARTA - Manchester United dikabarkan sudah memiliki rencana untuk melepas Harry Maguire. Bek asal Inggris itu dijadikan korban "tukar guling" dengan Barcelona.

Maguire dijadikan bagian dari proposal penawaran Manchester United yang ingin mendapatkan gelandang Barcelona, Frenkie de Jong. Sayang, proposal itu batal terlaksana.

Bukan karena Barcelona menolak, tetapi justru Harry Maguire yang tak ingin pergi. Dia menolak kesempatan bermain untuk Barcelona agar dia bisa bertahan dan berjuang melewati masa sulitnya di Manchester United.

Laporan di beberapa media Inggris, termasuk The Sun, mengatakan pemain internasional Inggris itu "tidak tergerak dan ingin memiliki musim yang sukses bersama MU".

Bukan rahasia lagi, kapten Setan Merah itu banyak dikritik karena penampilannya musim lalu. Dia dicemooh para penggemarnya sendiri, baik di level klub maupun internasional.

Cemoohan itu ternyata terus berlanjut. Saat membela Setan Merah di pertandingan persahabatan pramusim melawan Crystal Palace, dia kembali disoraki fan klubnya.

Selain ingin berjuang mendapatkan kembali hati para pendukung, Maguire memutuskan bertahan karena sosok Erik ten Hag. Manajer baru MU itu ternyata memberikan dukungan kepada mantan bek Leicester City tersebut.

Salah satu bentuk dukungan tersebut adalah mempertahankan ban kapten di lengan Maguire. Padahal, beberapa nama sudah diserukan untuk menjadi kapten baru Manchester United.