Hadapi Borneo FC, Persija Bidik Kemenangan untuk Kado Hari Jadi ke-93
Angelo Alessio (Instagram @Persija_Jkt)

Bagikan:

JAKARTA - Persija Jakarta akan melanjutkan perjuangan mereka di kompetisi Liga 1 melawan Borneo FC. Pertemuan pada pekan ke-14 itu akan dimanfaatkan Persija untuk meraih kemenangan sebagai kado di hari jadi yang ke-93.

Persija merayakan hari jadi ke-93 pada Minggu, 28 November. Momen itu tidak akan disia-siakan para penggawa Persija.

Tak cuma pemain, pelatih Angelo Alessio juga punya ambisi menang di laga kontra Borneo FC untuk bisa memberikan kado terbaik di hari spesial.

"Persija akan bermain bagus dan meraih kemenangan. Kita mau merayakan ulang tahun Persija yang ulang tahun ke-93. Saya yakin dengan tim saya di laga besok (lawan Borneo FC)," kata Alessio dikutip dari lama resmi klub.

Laga kontra Borneo FC hanya beberapa hari setelah Macan Kemayoran menghadapi Bali United. Meski begitu, Alessio tetap percaya dengan kemampuan anak asuhnya.

"Kita hanya punya beberapa hari untuk mempersiapkan tim ini meski waktu istirahat cukup pendek selepas lawan Bali. Tapi saya tetap percaya diri dan pemain siap untuk laga besok," ucap Alessio.

Lebih lanjut, Alessio juga mengatakan jika tim telah melakukan persiapan matang. Sebab, momen lawan Borneo FC bukan cuma jadi momentum untuk mempersembahkan kado tapi juga lecutan semangat untuk naik ke papan atas klasemen.

"Saya optimis dengan tim saya karena sudah persiapan baik. Dan semoga besok pemain bisa bermain bagus dan kita bisa meraih kemenangan dan mendongkrak posisi kita di papan klasemen," jelas Alessio.

Laga kontra Boreno FC akan berlangsung besok pukul 20.45 WIB di Stadion Moch Soebroto, Magelang