Bagikan:

BOGOR - Penampilan Grup Band Padi Reborn mengguncang penontonnya di Botani Square Bogor pada Minggu malam, 25 Agustus 2024.

Begitu personil Band yang hits di era 90-an itu masuk ke panggung di lantai bawah mal Botani Square yakni di Main Atrium LG pada pukul 20.00 WIB, dimulai dari vokalisnya Andi Fadly Arifuddin , Ari Tri Sosianto gitaris, dan backing vocal.

Selain itu, Surendro Prasetyo atau Yoyo bagian drum, Rindra Risyanto Noor bassis, dan backing vocal, dan Satriyo Yudi Wahono atau Piyu gitaris dan backing vocal suara riuh penonton menyambut penuh mereka.

Penonton pun langsung disuguhi lagu-lagu hits Padi yang legendaris berjudul Semua Tak Sama, Begitu Indah dan lainnya. Seusai menyanyikan dua lagu, Fadli menyapa penonton dan berkisah.

Tutur Fadli, tepat pada ulang tahun ke-18 Botani Square ia teringat pertama kalinya Padi tampil 18 tahun lalu saat pembukaan mal terbesar di Kota Bogor ini.

"Saya ingat, ulang tahun ke 18 ini, Padi pertama kalinya datang ke Botani Square 18 tahun lalu ketika pembukaan," ujarnya disambut tepuk tangan dan sorak semangat penonton.

Aksi Padi membuat mal yang berada tepat di jantung Kota Bogor itu padat dari lantai 1 sampai lantai 4. Parkiran motor dan mobil di dalam mal maupun luar mal penuh sesak.

Selain Padi Reborn, ada pula Botani Dance Competition Season 2, Modern Dance, Fashion Show tenant, dan pundis angklung. Rangkaian anniversary ini sudah berlangsung ari tanggal 19-25 Agustus 2024