Bagikan:

JAKARTA - Polemik lagu Cinderella yang dipopulerkan Radja masih terus berlanjut. Kedua belah pihak masih pada pendiriannya masing-masing.

Terbaru, Rival Bayu alias Ipay mengunggah potongan lagu yang diakuinya sebagai versi asli dari lagu Cinderella.

Dengan judul Dongeng Cinderella, Ipay menyebut lagu tersebut sebagai demo dari bandnya yang terdahulu, Fresh.

“Demo FRESH band 1998, Dongeng Cinderella, Cipt: Ipay (Tanpa Garis Miring),” tulis Ipay dalam keterangan unggahannya, dilihat Senin, 28 Agustus.

Ipay pun menjelaskan demo lagunya itu. Ia mengaku terinspirasi dari gaya musik The Cure dalam membuat lagu Dongeng Cinderella.

“The Cure adalah salah satu band yang menjadi influence gua bikin lagu ini,” tulis Ipay.

Pada kesempatan lain, Ipay menyatakan demo lagu Dongeng Cinderella juga sempat diputar di salah satu stasiun radio.

Bukan dengan Fresh, demo lagu tersebut dibawa Ipay bersama band barunya yang bernama Cosmic.

“Cosmic bikin demo baru, kirim demo itu ke radio, secara organik lagu itu tiba-tiba muncul, dipasang oleh radio dan muncul di chart,” kata Ipay di Tendean pekan lalu.

Saat itu, Ipay yang mengaku didatangi Ian Kasela menyebut menolak permintaan vokalis Radja yang ingin menyertakan lagu Dongeng Cinderella ke dalam albumnya.

“Jadi, lagu ini udah publish, bukan lagu ini ujug-ujug. Dia (Ian Kasela) dari mana dengar lagu ini? Dia nggak mungkin dengan genjrengan gitar. Karena lagu ini ada di chart radio jauh sebelum Radja muncul,” pungkas Ipay.