JAKARTA – Saleh Husein memberi tips tentang cara membuat festival musik. Artistic Director Synchronize Festival itu menyampaikan hal ini dalam sesi wawancara di Youtube The Maple Media beberapa waktu lalu.
“Kalau lo mau bikin festival terus lo berfikir tentang keuntungan, ya lo jangan bikin festival. Karena itu nggak memungkinkan. Sebagai contoh, kita bikin acara di ruangan sekecil ini, kita merancang biaya dulu nih, mulai dari sound system, lampu, listrik, tempat parkir, akses, makanan dan minuman buat yang perform berapa orang, belum lagi lo harus tentuin harga tiket. Nah kalo kemahalan? Ya nggak ada yang nonton,” ucap Saleh membuka.
“Mikirnya tuh harusnya begini, kalo gua cuma bisa ambil dua atau tiga band aja, ya udah segitu aja. Gua melihat mereka tuh masih berfikir bahwa semakin banyak band, semakin banyak penonton. Sementara, rasio ruang belum tentu memadai. Dalam ruang itu terdapat apa aja? Ada instalasi, booth merchandise, toilet, space orang buat orang antri. Sehingga, flow konsernya juga terjaga, masih enak buat ngobrol. Jadi kesadaran ruang juga penting,” lanjutnya.
BACA JUGA:
Jadi buat yang mau bikin festival, sambung Saleh, tentu harus ditemani oleh orang-orang yang lebih profesional di bidangnya. Karena dari semua yang Saleh paparkan di atas, masih ada lagi yang namanya panitia, stage manager, crowd control, tim keamanan, dan LO (Liaison Officer) yang harus menemani artis.
“Sebenarnya mereka bisa belajar dari festival-festival yang sudah punya reputasi baik. Jadi datangi dulu tuh festival-festival. Bua apa? Buat melihat sistem kerja, flow-nya juga. Dari situ ya lu bisa dapet gambaran. Dan lu juga musti sadar, kapabilitas lu mampu enggak sampe segini banyak orang, jangan asal nyontek aja. Kalau nggak ya bikin kecil aja dulu, kan semuanya dari kecil dulu, lama lama ya membesar,” tutupnya.
Selain menjadi Artistic Director, Saleh Husein juga gitaris yang memiliki dua band. Sebut saja The Adams dan White Shoes & The Couples Company.
Kedua band yang berumur kurang lebih 10 tahun itu masih aktif hingga sekarang dan sudah mengeluarkan album-album terbaru.