Bagikan:

JAKARTA - Kia tengah bersiap untuk memperkenalkan SUV listrik baru dan terjangkau yakni EV3 pada tahun 2024. Kini, mobil tersebut terlihat sedang diuji jalan di Korea Selatan, artinya telah mendekati masa produksi.

Dikutip dari laman ArenaEV, Selasa, 21 November, SUV kompak yang sedikit lebih kecil dari EV5 yang baru-baru ini diperkenalkan juga tengah melakukan debutnya di Amerika Utara dalam versi konsep pada ajang LA Auto Show 2023.

Mobil listrik ini memiliki bahasa desain yang memang tak jauh berbeda dengan EV5 dan EV9, seperti atap yang landai, hingga pilar C yang terhubung secara khas.

Sementara itu fascia depan menampilkan desain tema desain baru Kia "Opposites United", dengan lampu depan LED vertikal yang berkontribusi pada tampilan kendaraan yang futuristik.

Masuk ke dalam kabin dari tampilan yang dibagikan oleh Kia, terlihat menawarkan fleksibilitas yang memungkinkan pengemudi menyesuaikan tata letak dengan kebutuhan. Serta pada bagian konsol tengah terbuat dari bahan ramah lingkungan.

Meski belum banyak informasi yang didapat, Kia EV3 yang memiliki dimensi panjang 4.233 mm, lebar 1.836 mm, dan tinggi 1.549 mm diperkirakan akan bersaing dengan Volvo EX30 serta Smart #1.

Persaingan ini dikarenakan perkiraan harga awal Kia EV3 direntang harga yang sama sekitar 32.600 euro atau kisaran Rp553 jutaan, menjadikannya pilihan yang menarik bagi pembeli dengan anggaran terbatas yang ingin beralih ke mobilitas listrik.