YOGYAKARTA - Pemakaian parfum dilakukan untuk menghadirkan aroma wangi di tubuh. Parfum sangat umum digunakan oleh orang dewasa ketika akan beraktivitas atau menghadiri acara. Lalu apakah boleh parfum dipakaikan pada anak-anak?
Penggunaan wangi-wangian pada orang dewasa memang menjadi hal yang wajar. Dengan memakai parfum, seseorang bisa tampil lebih percaya diri dan atraktif bagi orang lain. Banyak orang tua yang juga ingin memberikan wangi parfum kepada anaknya.
Tidak sedikit orang tua yang ingin anaknya memiliki aroma tubuh yang wangi, sehingga seringkali berniat memberikan parfum kepada si kecil. Di samping itu, banyak yang bertanya-tanya kapan anak boleh pakai parfum?
Kapan Boleh Menggunakan Parfum pada Anak-Anak?
Apabila Anda sedang berbelanja ke pusat perbelanjaan atau swalayan, Anda bisa menemukan parfum yang dijual khusus buat anak-anak. Produk-produk parfum ini juga ditawarkan dengan kemasan dan wangi yang menarik perhatian anak kecil.
Parfum untuk anak-anak ini biasanya juga mencantumkan label “hipoalergenik” atau “sudah diuji klinis” pada label kemasannya. Meski sudah ada keterangan tersebut, namun para orang tua kerap menanyakan bolehkah anak-anak memakai parfum?
Sebelum memberikan wangi-wangian pada badan anak, sebaiknya orang tua mengetahui dulu kandungan dan efek samping yang mungkin ditimbulkan. Perlu diingat bahwa anak-anak punya kecenderungan menyerap bahan kimia dari kulit lebih tinggi daripada pada orang dewasa.
Apabila anak-anak tidak sengaja menelan cairan parfum maka juga bisa menyebabkan keracunan. Apabila terkena pada kulit dalam jumlah banyak maka bisa menimbulkan reaksi alergi pada anak. Risiko ini akan lebih tinggi jika anak tersebut mempunyai kulit yang sensitif.
Mengingat berbagai risiko berbahaya yang bisa menimpa, orang tua disarankan untuk lebih berhati-hati jika ingin menggunakan parfum pada anak. Apabila anak Anda masih kecil, sebaiknya mandikan saja buah hati memakai sabun dan air. Jika ingin memakaikan parfum maka semprotkan saja ke baju anak. Hindari menyemprotkan parfum langsug ke kulitnya.
BACA JUGA:
Kandungan yang Terdapat dalam Parfum dan Risikonya
Parfum yang banyak dijual di pasaran mengandung sekitar 78%-95% ethyl alcohol yang dicampurkan dengan minyak esensial baik yang alami maupun buatan. Parfum biasanya juga mendapat tambahan phtalate dan gliserin untuk mengawetkannya.
Produk parfum anak-anak biasanya mengandung kadar alkohol yang rendah. Terkadang parfum anak juga dibuat bersifat bebas alkohol. Namun produk wewamgian tersebut tetap memiliki kandungan minyak esensial, phtalate, dan gliserin yang kerap mengakibatkan reaksi alergi. Sebagian orang mungkin akan merasakan reaksi alergi ketika pakai parfum.
Bahan kimia yang ada di dalam parfum terkadang juga bisa menimbulkan reaksi kulit yang sentsitif, dermatitis atau ruam, serta bahkan hampir 75% penderita asma bisa disebabkan oleh penggunaan parfum.
Tips Memilih Parfum untuk Anak
Pemilihan parfum untuk anak-anak tidak boleh dilakukan secara asal-asalan atau sembarangan. Berikut ini beberapa tips memilih parfum untuk anak yang perlu dipahami bagi para orang tua:
Melihat Komposisi Parfum
Ketika memilih parfum untuk anak, jangan langsung ambil barang dan masukkan ke keranjang belanjaan. Anda perlu melihat komposisi parfum tersebut. Cari produk dengan kandungan yang aman bagi anak Anda.
Memilih Aroma yang Lembut dan Tidak Menyengat
Parfum yang cocok diberikan kepada bayi janganlah menyengat atau aromanya terlalu kuat. Sebaiknya pilih produm parfum yang memberikan aroma lembut dan tidak menyengat agar tidak mengganggu pengendara lain.
Cek Kemasan Memastikan Parfum Sudah Uji Klinis
Langkah terakhir yang perlu Anda lakukan adalah mengecek label uji klinis. Pastikan produk yang akan anda pilih tersebut sudah diuji klinis dan menunjukkan label hipoallergenic.
Demikianlah ulasan kapan anak boleh pakai parfum. Orang tua harus memperhatikan produk parfum yang dipilih untuk anak-anak demi menghindari risiko selama penggunaan. Baca juga tips simpan parfum agar wanginya awet.
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.