Bagikan:

JAKARTA - Rekor baru kembali dicapai oleh film How to Make Millions Before Grandma Dies. Film berjudul asli Lanh Mah itu berhasil meraup 2 juta penonton di bioskop Indonesia.

Klikfilm sebagai distributor mengumumkan film ini mendapat 2.017.270 penonton dalam waktu 13 hari penayangan. Angkanya akan terus bertambah mengingat film ini tayang di seluruh jaringan bioskop Indonesia.

"Total 2.017.270 orang telah membantu membelikan makam Amah," cuit KlikFilm pada hari ini, Selasa, 28 Mei.

Melalui video yang diunggah, Usa Semkhum selaku pemeran Amah dalam film Grandma Dies mengucapkan terima kasih karena apresiasi penonton Indonesia.

"Terima kasih para penggemar di Indonesia untuk 2 juta penonton. Aku sayang kalian, dadah," kata Usa Semkhum.

How to Make Millions Before Grandma Dies juga resmi menjadi film Thailand terlaris di Indonesia. Perolehan itu sudah didapat sejak film ini meraup 790 ribu penonton pada pekan lalu. Film ini mengalahkan The Medium yang tayang pada tahun 2021 dengan 730 ribu penonton.

How To Make Millions Before Grandma Dies merupakan debut penyutradaraan Pat Boonipat di layar lebar sekaligus menandai peran Billkin dan Usa Semkhum sebagai pemeran utama. Film ini menceritakan M (Billkin) yang berhenti sekolah untuk merintis karier sebagai streamer.

Karena tidak mendapat uang cukup, M melihat Mui (Tontawan Tantivejakul) mendapat warisan setelah merawat kakeknya. M berniat melakukan hal yang sama dengan Amah-nya (Usa Semkhum) yang divonis kanker stadium akhir.