6 Ide Gathering Kantor yang Antimainstream dan Berkesan
Ide gathering kantor (Freepik)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Dalam lingkungan kantor yang kompetitif dan dinamis, penting bagi perusahaan untuk mengadakan gathering secara berkala. Kegiatan ini tidak hanya sekadar momen untuk bersenang-senang, tetapi juga memiliki dampak positif bagi produktivitas dan keharmonisan tim. 

Gathering kantor adalah acara di mana seluruh anggota tim atau departemen berkumpul untuk berbagi pengalaman, mempererat ikatan, dan merencanakan langkah-langkah ke depan. Kegiatan bisa berupa acara formal atau acara santai, serta bisa kombinasi keduanya. 

Acara gathering kantor menciptakan suasana yang lebih santai dan menjadi wadah bagi karyawan untuk terhubung satu sama lain. Biar kegiatan gathering lebih berkesan dan memberikan pengalaman yang menarik, perlu dipikirkan konsep acaranya. Ada beberapa ide gathering kantor yang bisa diterapkan di perusahaan Anda. 

Rekomendasi Ide Gathering Kantor yang Berkesan dan Seru 

Gathering kantor menjadi acara yang selalu dinanti-nantikan oleh setiap karyawan di dalam perusahaan. Dengan kesibukan sehari-hari dengan pekerjaan, karyawan perlu diberi waktu dan kegiatan yang bisa meningkatkan mood, mengembalikan stamina, serta memperkuat ikatan dengan rekan kerja. 

Kegiatan gathering kantor bisa diadakan di mana saja menyesuaikan konsep acara dan preferens perusahaan. Apabila perusahaan Anda berencana mengadakan kegiatan ini, berikut beberapa ide gathering kantor yang seru dan menarik untuk dijalankan:

Workshop Seni dan Budaya

Anda dapat mengadakan kegiatan kantor dengan konsep pelatihan seni dan budaya yang menguntungkan bagi pesertanya. Selain memperkenalkan beragam seni dan budaya, peserta juga memiliki kesempatan untuk memperoleh keterampilan baru melalui workshop ini. Misalnya membuat kerajinan, melukis di kanvas, atau membatik. 

Jika ingin lebih menghemat biaya, workshop seni bisa diselenggarakan di kantor sendiri agar tidak perlu menyewa tempat. Anda bisa memasukkan permainan dalam acara gathering, seperti lomba melukis atau menari untuk menambah keseruan.

Outbound di Alam 

Outbound merupakan salah satu ide gathering yang populer di kalangan banyak orang. Kegiatan seru di alam terbuka ini memberikan suasana yang berbeda dari rutinitas kerja sehari-hari, sambil mempererat hubungan antar karyawan. 

Rencana kegiatan outbound juga tidak perlu rumit dan merepotkan perusahaan maupun karyawannya. Perusahaan bisa menggunakan jasa penyelenggara outbound supaya perencanaan lebih praktis. Anda tinggal menyesuaikan susunan acara dan menambahkan permainan untuk meningkatkan keseruan. Jangan lupa siapkan souvenir menarik sebagai kenang-kenangan, seperti topi, kaos, botol minum, dan lainnya. 

Gala Dinner

Jika Anda ingin mencari suasana yang berbeda untuk gathering tanpa harus meninggalkan kota, konsep Gala Dinner bisa menjadi pilihan yang tepat. Acara ini tidak hanya sekadar makan malam bersama seluruh karyawan, tapi juga dapat menjadi puncak gathering perusahaan. Biasanya acara ini mencakup penganugerahan karyawan berprestasi dan pembagian doorprize.

Gala Dinner juga dapat menjadi kesempatan untuk mempererat solidaritas di antara rekan kerja. Untuk menambah keseruan acara, Anda bisa mengisi kegiatan hiburan seperti musik, game, ataupun membagikan souvenir. 

Glamping

Ingin mengadakan gathering kantor yang unik? Cobalah mengajak seluruh karyawan melakukan glamping di tempat tertentu. Dengan kegiatan glamping, para peserta bisa menikmati pengalaman camping dan bersentuhan lebih dekat dengan alam terbuka. 

Supaya acara gathering di tempat glamping lebih seru, Anda dapat menambahkan berbagai kegiatan dan permainan menarik. Jangan lupa untuk menyediakan souvenir khas agar acara semakin berkesan. 

Staycation

Jika waktu terbatas untuk pergi keluar kota, konsep outing perusahaan dalam bentuk staycation bisa menjadi alternatif yang tepat. Staycation merupakan liburan di tempat yang tanpa harus bepergian jauh. Anda dapat menyewa tempat di pusat kota untuk mengadakan acara kumpul bersama rekan kerja.

Tidak perlu khawatir bosan atau acara kurang berkesan, Anda bisa melakukan berbagia kegiatan sederhana namun seru. Misalnya seperti menonton film bersama, mengadakan permainan atau games, olahraga, dan menikmati kuliner. Selain hemat waktu, staycation juga lebih efisien secara anggaran karena tidak perlu mengeluarkan biaya transportasi. 

Melihat Sunset Bersama

Gathering kantor sambil menyegarkan pikiran adalah pilihan yang disukai banyak karyawan. Anda dapat mengadakan gathering dengan konsep piknik dan mengunjungi destinasi wisata alam, seperti pegunungan, danau, atau pantai. Saat piknik, Anda dapat menyelipkan berbagai acara, mulai makan bersama, permainan, hingga pengundian hadiah.

Demikianlah rekomendasi beberapa ide gathering kantor yang bisa menciptakan pengalaman seru dan berkesan. Kegiatan ini dapat meningkatkan motivasi karyawan, meningkatkan loyalitas terhadap perusahaan, dan menciptakan suasana kerja yang lebih positif. Baca juga cara meningkatkan produktivitas usaha agar tim bekerja maksimal.

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.