Bagikan:

JAKARTA - Film Korea Wonderland akan segera tayang secara teatrikal di tahun ini. JoyNews24 melaporkan film ini sedang didiskusikan untuk tayang di bulan Juni.

Hari ini, Jumat, 22 Maret, ACEMAKER MOVIEWORKS sebagai pihak distribusi merespons laporan tersebut. Mereka mengatakan, “Kami sedang mempersiapkan Wonderland di bulan Juni dan sudah menginisiasi persiapan pemasarannya.”

Wonderland adalah film yang menceritakan beberapa orang yang menggunakan layanan Wonderland yang mengizinkan mereka untuk bertemu dengan orang yang ditinggalkan. Film ini disutradarai Kim Tae Yong yang pernah menggarap Late Autumn.

Sederet aktor kelas atas memerankan film ini yaitu Jung Yu Mi dan Choi Woo Shik berperan sebagai karakter yang mengontrol segala kejadian yang berkaitan dengan simulasi realita.

Bae Suzy dan Park Bo Gum berperan sebagai pasangan muda. Karakter Park Bo Gum yang mengalami koma membuat Suzy meminta Wonderland untuk bertemu dengan suaminya.

Gong Yoo akan berperan sebagai seorang suami di usia 40 tahun yang merindukan mendiang istrinya yang diperankan Tang Wei. Anak mereka tidak bisa melupakan sang ibu sehingga Gong Yoo meminta sebuah pertemuan di Wonderland.

Produksi syuting film Wonderland sudah selesai sejak Agustus 2020 bahkan sebelum Park Bo Gum berangkat wajib militer. Akan tetapi perilisan filmnya belum diketahui hingga ia menyelesaikan tugasnya.

Rencananya film ini akan tayang di bioskop pada Juni mendatang.