JAKARTA - Aktris Natasha Wilona mendapat tantangan baru saat memerankan karakter Pijar di series terbarunya Happy Birth-Die. Sebagai Pijar, Wilona memiliki kemampuan spesial bisa melihat kematian.
"Meyakinkan orang untuk percaya bahwa Pijar punya kemampuan yang padahal notabenenya Wilona nggak punya kemampuan seperti itu, menurut aku itu yang tersulitnya," ujar Wilona dikutip dari ANTARA, Kamis, 11 Januari.
Natasha, yang memerankan karakter Pijar, seorang wanita yang memiliki trauma di masa kecil yang akhirnya menyebabkan ia memiliki kemampuan bisa melihat kematian seseorang yang sedang berulang tahun dengan cara memegang tangannya.
Dalam karakternya ini, Natasha juga harus memiliki sikap yang dingin, jutek dan kaku, yang mana ia akui sangat berbeda dari sifat aslinya yang ceria dan mudah berteman.
Ia mengatakan dalam mendalami karakternya, Natasha sering berdiskusi dengan sutradara Kuntz Agus untuk bisa memberikan reaksi yang berbeda agar penonton meyakini bahwa Pijar memang memiliki kemampuan khusus dan mungkin saja ada di sekitar kita.
BACA JUGA:
"Makanya aku diskusi sama Mas Kunz apa aja ya reaksi yang mau kita berikan supaya berbeda, supaya orang langsung tahu dia punya kemampuan spesial. Setelah tadi nonton episode 1 aku lega ternyata kerja keras semua orang yang ada dalam judul ini terbayarkan, keren banget," kata Wilona.
Dalam mengembangkan karakternya, artis kelahiran 1998 ini tidak mengambil inspirasi dari tokoh atau inspirasi film lain. Ia mengaku menciptakannya dari pemikirannya sendiri pembawaan seperti apa yang akan ditampilkan sebagai sosok Pijar.
Selain dengan produser dan sutradara, ia juga kerap berdiskusi dengan sesama pemain dan acting coach dalam menciptakan karakter Pijar yang dingin namun tetap bisa modis dan tidak terlihat aneh. Happy Birth-Die juga dibintangi oleh Emir Mahira, Fadi Alaydrus, Olivia Jansen dan Zee JKT 48.