Syuting di Kalimantan, Betari Ayu Ketakutan karena Hal Ini
Betari Ayu (Instagram/@betariayu22)

Bagikan:

JAKARTA - DHF Entertaiment merilis sebuah film bergenre horor petualangan yang menggandeng beberapa aktris terkenal seperti Adinda Azani, Lutfi Aulia, Irzan Faiq, Betari Ayu dan Ajeng Fauziah. Film berjudul 'Saranjana: Kota Ghaib' ini disutradarai oleh Johansyah Jumberan dan akan tayang diseluruh bioskop Indonesia pada 26 Oktober mendatang.

Dalam sebuah konferensi pers, salah satu pemain yaitu Betari Ayu menceritakan pengalamannya yang diikuti oleh seorang penggemar selama proses syuting di Kalimantan.

Pada awalnya, wanita berusia 24 tahun ini dititipkan sebuah makanan yang tidak dipegang bahkan dimakan oleh Betari karena rasa takut kepada kandungan yang ada di dalam makanan tersebut.

"Aku tuh kayak, mungkin ada secret admirer kayak, dia one day, dia pernah nyamperin aku, dia kasih makanan, 'Itu ada makanan tuh untuk kak Btari', 'Oh iya makasih', tapi nggak aku pegang, nggak aku apa ya," ujar Betari Ayu di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 19 Oktober.

Tidak berhenti sampai di situ, keesokan harinya, lagi-lagi pemain sinetron Para Pencari Tuhan ini kembali mendapatkan hadiah dari orang tersebut berupa parfum. Tentu saja Betari kembali tidak menyentuh ataupun menggunakan parfum tersebut.

Sampai akhirnya secara tiba-tiba, sosok itu mendekati Betari di salah satu lokasi syuting dan memberikan sebuah cincin kepadanya. Betari menggambarkan bila orang tersebut seorang pria paruh baya.

"Trus besok nya dia datang lagi, dia bawa parfum, 'Ada parfum buat kakak', 'Oh iya makasih', tapi aku nggak pegang lagi, sampai di hari terakhir dia datang lagi pas mau maghrib nyamperin aku, dia kasih cincin, cincin kayak kuno gitu lho, kasih di sebelah aku cincin, aku udah mulai merinding gimana gitu dong," lanjut Betari.

"Tapi nggak lama lagi dia balik lagi, dia ambil cincin di sebelah aku dia taruh di paha aku, itu cincin perawakannya kayak udah tua gitu, aku takut megang, terus akhirnya aku suruh mamah aku untuk buang, dan ya udah aku kembali ke basecamp," tuturnya.

Tindakan ini ternyata tidak berhenti sampai di situ saja, pemilik nama asli Betari Ayu Almadian Laksminingrum ini bahkan sampai diikuti ke tempat kumpul para tim dan pemain. Mengetahui hal ini, Betari mengaku langsung bersembunyi dan tidak keluar.

"Ketika aku udah di basecamp ada salah satu pemain, bilang gini, 'Btari, Btari ada bapak-bapak tadi nyariin kamu', ibarat dari depan mall ke sini, dia jalan kaki nyamperin aku, aku langsung ngumpet di basecamp gitu, di dalam," imbuh Betari.