Bagikan:

YOGYAKARTA – Setiap pasangan membutuhkan kedekatan emosional. Kedekatan emosional, dibangun bukan hanya dilandasi cinta tetapi juga keterbukaan serta saling menghargai satu sama lain. Tanpa kedekatan emosional, akan berefek negatif seperti berikut ini.

1. Tidak bahagia

Jika pasangan Anda menjaga jarak, otomatis kedekatan emosional tidak akan terbangun. Kemungkinan besar, Anda atau pasangan Anda tidak merasa bahagia. Semakin lama berjarak secara emosional terjadi, maka masalah dalam hubungan akan bersifat merusak.

2. Semakin menjauh

Karena dekat secara emosional, Anda dan pasangan bisa saling terbuka. Tetapi sebaliknya, saling terbuka tidak akan terjadi tanpa kedekatan emosional dan membuat Anda bersama pasangan enggan berkomunikasi secara jujur. Anda dan pasangan seolah memiliki hidup yang terpisah sehingga tak lagi menjadi team yang solid dalam menjalin biduk rumah tangga.

efek samping hubungan percintaan tanpa kedekatan emosional
Ilustrasi efek samping hubungan percintaan tanpa kedekatan emosional (Freepik)

3. Lebih menikmati waktu sendiri

Kedekatan emosional juga membuat Anda nyaman bersama pasangan. Kalau salah satu dari Anda atau pasangan tidak nyaman ketika bersama, salah satu penyebabnya karena berjarak secara emosional. Bahkan Anda lebih suka menikmati waktu sendiri tanpa pasangan.

4. Merasa kesepian

Tak sedikit pasangan yang merasa kesepian meski ada pasangan di sebelahnya, dilansir LovePanky, Jumat, 13 Oktober. Ini merupakan tanda bahwa Anda dan pasangan berjarak secara emosional. Anda maupun pasangan, tidak bisa melengkapi satu sama lain atau saling mengisi sehingga hubungan menyenangkan.

5. Ragu pada diri sendiri

Idealnya, dalam kehidupan berpasangan dua orang yang berkomitmen saling suportif atau mendukung satu sama lain. Dengan begitu, Anda ataupun pasangan memiliki cukup kepercayaan diri. Sebaliknya, keberjarakan emosional, membuat Anda atau pasangan ragu pada diri sendiri. Dalam situasi ini, mungkin setiap orang akan merasa memiliki beban yang ditanggung sendirian dan meragukan semua hal yang dilakukan.

efek samping hubungan percintaan tanpa kedekatan emosional
Ilustrasi efek samping hubungan percintaan tanpa kedekatan emosional (Freepik)

6. Terlalu stres

Hubungan memang tak mudah, tetapi juga tidak seharusnya terasa seperti pertempuran yang tiada habis. Jika pasangan Anda tertutup, Anda merasa tidak memiliki koneksi, maka Anda akan merasa stres karena tidak yakin dengan apa yang terjadi.

7. Merasa tertekan

Alih-alih berbagi perasaanya dengan Anda, pasangan Anda malah menutup diri. Hal ini membuat Anda merasa lebih khawatir dengan hubungan dan mulai mencemaskan hal-hal negatif. Ini cukup membuat Anda tertekan, maka penting untuk mengembalikan kedekatan emosional dengan pasangan.

8. Saling menyalahkan

Komunikasi asertif penting dalam hubungan. Karena pola komunikasi yang saling terbuka mengenai apa yang dibutuhkan dan bagaimana mendapatkannya menjadi dasar hubungan yang harmonis. Tanpa komunikasi asertif karena berjarak secara emosional, maka Anda dan pasangan bisa saling menyalahkan.

Itulah delapan efek buruk tidak adanya kedekatan emosional dengan pasangan. Kalau mengalaminya, penting untuk segera disadari dan diidentifikasi pemicunya. Dengan begitu, Anda dan pasangan bisa membangun kesepakatan untuk memperbaiki hubungan sesuai harapan bersama ke depan.