Bagikan:

JAKARTA - Dalam lanjutan sidang cerai dengan Arfita Dwi Putri di Pengadilan Negeri Tangerang hari ini, Kamis, 3 Agustus, Yama Carlos menghadirkan tiga orang saksi, yang mana salah satunya adalah Nathalie, seorang wanita yang berteman dengan Yama dan juga Arfita.

Ricci selaku kuasa hukum Yama Carlos mengatakan bahwa Nathalie memberikan kesaksian tentang keberadaan Arfita yang diduga bersama pria lain berinisial A, yang diduga merupakan selingkuhannya.

"Menurut saya yang paling mantap itu kesaksian dari teman yang mengenal Yama dan Arfita, yang memberikan kesaksian dengan mengatakan bahwa mengetahui keberadaan Arfita bersama laki-laki yang berinisial A, yang diduga selingkuhannya, dan juga bersama Marco," ujar Ricci saat ditemui usai sidang.

Yama Carlos pun ikut menambahkan apa yang dikatakan oleh kuasa hukumnya. Ia menyesalkan pernyataan Arfita yang sering kali menyinggung soal perbedaan agama di antara mereka, hingga menjadi salah satu alasan Arfita melayangkan gugatan cerai.

Aktor 42 tahun itu pun mempertanyakan keseriusan Arfita yang mengaku ingin mendekatkan diri kepada Tuhannya, sehingga memilih bercerai. Menurutnya, apa yang diucapkan Arfita bertolak belakang dengan perilakunya yang dianggap tak pantas oleh Yama, dimana Arfita berfoto bersama lelaki lain tanpa seizin Yama. Terlebih, keduanya belum resmi bercerai.

"Saya pertebal ya, yang bawa-bawa agama, yang membuat gugatan tentang agama, yang katanya mau kembali ke jalan yang benar, ya saya pertebal aja, pantas nggak kalau orang yang mengaku mau kembali ke jalan yang benar dan statusnya masih istri orang dan masih berproses di PN Tangerang, berfoto seperti ini dengan suami orang tanpa seizin suaminya?" kata Yama seraya menunjukkan foto sang istri bersama pria lain.

Yama Carlos juga menyesali sikap Arfita yang turut membawa Marco untuk bertemu dengan lelaki tersebut. Bahkan, ia menunjukkan foto dari Nathalie yang memperlihatkan bahwa Arfita dan Marco sedang di rumah pria berinisial A itu.

"Ibi foto anak saya di rumah A. Makanya saya bilang, sebusuk atau selicin apapun kalian, nggak bisa ngalahin jalan semesta. Ini ketika Natalie, saksi saya berada di rumah A," pungkas Yama Carlos.