Majelis Lucu Indonesia Luncurkan LucuFlix Sebagai Alternatif Bagi Pecinta Komedi
Majelis Lucu Indonesia saat konferensi pers (Ivan Two Putra/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Majelis Lucu Indonesia (MLI) meluncurkan platform video LucuFlix yang berisi konten-konten komedi berbasis video yang bisa dinikmati pengikut setia para stand up komedian yang berada dibawah naungan MLI.

Patrick Effendy selaku CEO Majelis Lucu Indonesia mengatakan bahwa peluncuran LicuFlix merupakan tindak lanjut dari kesuksesan MLI Universe yang sudah memiliki 4,5 juta subscribers di YouTube.

"Jadi, setelah berjalan sejak 2017, Majelis Lucu Indonesia akhirnya berhasil mengetahui apa yang fansnya mau. LucuFlix bisa dikatakan sebagai pivot point dari YouTube ke digital download," kata Patrick Effendy saat konferensi pers fX Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu, 5 Juli.

Sementara itu, Joshua Suherman selaku Komisaris MLI mengungkap rasa antusiasnya. Menurutnya, banyak respon positif atas konten-konten yang dihadirkan dalam platform video tersebut.

“Kemarin coba sebar link LucuFlix secara personal, belum terbuka untuk umum, responnya positif. Hari ini launching, mudah-mudahan ke kedepannya lebih positif lagi responnya,” kata Joshua.

Untuk konten-konten yang dihadirkan, kata Joshua, special show yang selama ini tidak pernah tayang di media sosial dan platform lain, akan coba dihadirkan tanpa sensor, baik itu artis MLI maupun bukan.

Namun sayangnya Joshua tidak memiliki konten khusus di platform video baru ini. Ia lebih fokus untuk berperan di belakang layar. "Aku sendiri nggak muncul,” katanya.

Lebih lanjut, Coki Pardede sebagai salah satu komika dari MLI berharap kehadiran platform video baru ini bisa menjadi alternatif bagi para pecinta komedi.

“Mudah-mudahan bisa jadi salah satu platform alternatif buat penikmat komedi secara umum di Indonesia yang menginginkan jenis komedi yang memang sewarna dengan yang disajikan oleh Majelis Lucu Indonesia,” pungkas Coki Pardede.