Hal Menarik dari Drama Korea <i>True Beauty</i> yang Tayang Hari Ini
Poster True Beauty (tvN/Naver)

Bagikan:

JAKARTA - tvN akan menayangkan episode pertama drama Korea True Beauty pada hari ini, Rabu, 9 Desember. Ini merupakan drama yang ditunggu penggemar karena diadaptasi dari webtoon berjudul sama karya Yangyi.

Menjelang penayangannya, ada sejumlah fakta menarik yang perlu kamu ketahui. Apa saja itu? VOI telah merangkum di bawah ini, jadi simak bersama ya.

Mirip dengan Versi Webtoon

Pemilihan Cha Eun Woo, Moon Ga Young, dan Hwang In Yeob sebagai pemeran utama True Beauty menerima respons positif dari pembaca karena dianggap mirip dengan versi webtoon-nya.

Kim Sang Hyub selaku producing director (PD) menganggap Moon Ga Young mampu menerjemahkan karakternya ke dalam dunia nyata apalagi Moon Ga Young memiliki pengalaman berakting paling lama dibandingkan aktor lainnya. Moon Ga Young tidak takut mencoba hal baru, salah satunya berdandan menggunakan efek spesial.

Begitu juga dengan Cha Eun Woo atau Eunwoo ASTRO yang sering diminta penggemar untuk memerankan Lee Su Ho. “Saya pikir penggemar webtoon setuju jika Cha Eun Woo adalah orang terbaik yang memerankan Su Ho."

Sedangkan Hwang In Yeob sempat menuai respons berbeda karena penggemar merasa aktor lain lebih pantas memerankan Han Seo Jun tetapi Hwang In Yeob akan membuktikan melalui aktingnya. Penampilannya terlihat tsundere yaitu dingin namun memiliki kepribadian yang hangat.

Ada Cameo dari Extraordinary You

Kim Sang Hyub yang mengerjakan drakor Extraordinary You mengajak Kim Hye Yoon, Lee Jae Wook, dan Lee Tae Ri untuk hadir sebagai cameo dalam  True Beauty. Extraordinary You juga merupakan adaptasi dari webtoon yang sukses dalam versi drama koreanya. Namun, Kim Sang Hyub enggan membocorkan apa peran ketiganya dalam True Beauty.

Eunwoo Latihan Jiu-jitsu

Lee Su Ho yang diperankan Cha Eun Woo diceritakan sebagai karakter yang menyukai dan menguasai dunia olahraga mulai dari basket hingga jiu-jitsu. Demi perannya, ia berlatih jiu-jitsu secara profesional agar mirip seperti Lee Su Ho.

“Saya berlatih jiu-jitsu dengan keras untuk karakter Su Ho yang menyukai olahraga. Berkat hal tersebut, saya pikir saya menemukan hobi baru.”

Cinta Segitiga Anak Muda

Pembaca True Beauty tentunya tahu bahwa cinta segitiga antara Cha Su Ho - Im Joo Kyung - Han Seo Jun menjadi salah satu cerita utama. tvN merilis relationship chart agar penonton bisa mengetahui hubungan antara satu karakter dengan karakter lainnya.

True Beauty mengisahkan Im Joo Kyung, seorang siswi yang menemukan kepercayaan dirinya melalui merias wajah. Namun ada orang yang mengetahui wajah aslinya sehingga Joo Kyung berusaha untuk menyembunyikan wajah aslinya. Di sisi lain Lee Su Ho dan Han Seo Jun mengenali Im Joo Kyung dan menaruh perasaan kepadanya.

Episode pertama True Beauty akan tayang pada Rabu, 9 Desember pukul 22.30 waktu Korea Selatan di tvN dan VIU.