Bagikan:

JAKARTA - Kim Young Dae menjadi aktor Korea Selatan yang akan mengunjungi Indonesia lewat fanmeeting. Bertajuk Fall In Love Youngdae, sesi jumpa penggemar ini digelar pada Desember 2022 di Bandung.

Agensi Kim Young Dae, Outer Korea mengumumkan fanmeeting Indonesia akan dilaksanakan pada 17 Desember mendatang di Eldorado Dome, Bandung.

“Fanmeeting pertama Kim Young Dae FLY.oungdae akan dimulai,” tulis Outer Korea melalui media sosial.

“Fanmeeting tur Asia di mana Anda bisa jatuh cinta dengan Kim Young Dae yang akan terbang menemui penggemar. Nantikan!” katanya.

Dalam poster yang tertera, Kim Young Dae akan mengunjungi Thailand, Indonesia, dan Filipina. Di sisi lain belum diketahui siapa promotor yang akan memboyong Kim Young Dae ke Indonesia.

Kim Young Dae adalah aktor dan model yang memulai debut lewat web drama Office Watch 2. Namanya mulai dikenal setelah memerankan drama Extraordinary You di tahun 2019.

Berkat proyek tersebut, Kim Young Dae mendapat nominasi Best New Actor pada MBC Drama Awards 2019. Tidak berhenti dari situ, ia juga membintangi drama The Penthouse selama tiga musim dan Cheat on Me if You Can.

Ia mendapat posisi pemeran utama lewat drama Shooting Stars bersama Lee Sung Kyung di tahun ini. 

Di sisi lain, Kim Young Dae juga mengonfirmasi akan berperan lewat drama The Forbidden Marriage dan The Moon That Rises in the Day. Drama The Forbidden Marriage yang diperankan bersama Park Ju Hyun akan tayang pada 9 Desember mendatang.