Chris Pratt: <i>Jurassic World Dominion</i> Adalah Film Terakhir Franchise
Chris Pratt (tangkapan layar)

Bagikan:

JAKARTA - Film Jurassic World Dominion disebut menjadi film terakhir dari franchise Jurassic World. Fakta ini diungkap oleh aktor utama, Chris Pratt dalam penampilannya di Today Show baru-baru ini.

“30 tahun dibuat - ini adalah film keenam Jurassic dan akhir dari franchise. Apakah ini benar-benar berakhir?” tanya Savannah Guthrie dalam Today Show.

“Saya benar-benar berpikir ini berakhir,” kata Chris Pratt.

Pratt menjelaskan sesuai yang terlihat dalam trailer, pemain Jurassic Park juga turut bergabung dalam film terakhir ini.

“Kalian bisa melihat ada pemain seperti - Sam Neill, Laura Dern, Jeff Goldblum dan pemain Jurassic World, alur cerita kami mengalir seperti cerita terakhir,” jelas Pratt.

Aktor 42 tahun itu masih tidak menyangka bisa dipertemukan dengan tiga aktor yang sebelumnya ia saksikan dalam film ketika masih kecil. Kini, mereka akan bekerja sama lewat Jurassic World Dominion.

“Saya menonton Jurassic Park pertama kali ketika berumur 13 tahun - saya tidak pernah berpikir akan menjadi seorang aktor… dan para aktor ini berada di pikiran saya sebagai ikon. Jadi bekerja dengan mereka adalah mimpi yang jadi kenyataan,” kata Chris Pratt.

Film Jurassic World Dominion akan menceritakan Owen Grady (Chris Pratt) dan Claire Dearing (Bryce Dallas Howard) setelah Jurassic World: Fallen Kingdom di tahun 2018. Kini mereka berjuang untuk menyelamatkan bayi Blue Raptor.

Rencananya, Dominion akan mengakhiri trilogi kedua kisah Jurassic World. Sutradara Colin Trevorrow pun belum menyebutkan apakah cerita Jurassic punya kesempatan untuk berlanjut.

Film Jurassic World Dominion direncanakan tayang pada 10 Juni mendatang di bioskop.