JAKARTA - Aktris Ariel Tatum menjadi pemeran utama dalam film arahan Garin Nugroho dan Hestu Saputra, Sepeda Presiden.
Syuting selama sebulan di Papua, ternyata Ariel merasakan spontanitas dalam proses produksi. Hal ini ia ungkapkan pada press conference Sepeda Presiden.
“Syuting film Sepeda Presiden ini adalah hal yang luar biasa tapi pastinya positif. Aku sudah lama kenal sama mas Garin cuma baru sekali ada proyek kerja bersama,” papar Ariel pada Senin, 20 Desember.
“Udah tahu sih seunik apa mas Garin dengan segala ide briliannya tapi ternyata workshop yang kita lakukan sebelum syuting itu bukan sia-sia ya,” katanya tertawa.
BACA JUGA:
“Setiap kali kita syuting “Ariel ayo standby” begitu manggil pemainnya. “Oke kita scene apa?” “Enggak tau, Ariel. Kita ke set dulu aja ya,”
Alhasil setiap kali syuting, para pemain akan berkumpul dan Garin Nugroho akan memberi arahan mengenai dialog dan adegan yang direkam.
Terlepas dari banyaknya kespontanan itu, Ariel menikmati peran sebagai Binar dalam film Sepeda Presiden. Binar diceritakan adalah seorang influencer yang mencari angin segar di Papua. Di sana dia bertemu dengan tiga anak yang punya impian dan menginspirasi Binar.
Akting Ariel Tatum sebagai Binar dapat disaksikan lewat Sepeda Presiden yang tayang mulai 23 Desember 2021 di bioskop Indonesia.