Bagikan:

JAKARTA - Longsor melanda kawasan Ketchikan di Alaska menewaskan sedikitnya 1 orang, 3 lainnya alami luka-luka.

Gubernur Alaska Mike Dunleavy mengatakan longsor juga memyebabkan sejumlah rumah rusak berat dan padamnya aliran listrik.

Sementara warga yang rumahnya terdampak longsor dievakuasi ke lokasi aman.

"Saya telah mengarahkan lembaga negara bagian untuk menyediakan semua sumber daya dan staf untuk upaya tanggap darurat," kata Dunleavy, dikutip dari CBN News, Senin 26 Agustus.

Pejabat setempat mengatakan warga yang dievakuasi ditempatkan sementara di Sekolah Menengah Atas Ketchikan.

Dunleavy menyampaikan, seorang petinggi spesialis Tanggap Darurat dan Keamanan Dalam Negeri diberangkatkan ke Alaska hari ini.

Wali Kota Ketchikan, Dave Kiffer mengaku selama 65 tahun hidup di Ketchikan belum pernah merasakan bencana longsor sebesar ini.