Bagikan:

JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto angkat bicara mengenai namanya yang disebut cocok untuk masuk dalam bursa calon Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK.

Menurutnya, siapa saja boleh berpendapat perihal tersebut. Tapi, ditegaskan Karyoto tak berambisi untuk menduduki jabatan tersebut.

"Memang ada bursanya? kalau disebut yaa silakan-silakan saja yang menyebut. Saya sendiri saya tidak terlalu berambisi ya," ujar Karyoto kepada wartawan, Rabu, 26 Juni.

Jenderal bintang dua itupun tak mau berandai-andai perihal jabatannya kelak. Karyoto kembali menegaskan untuk saat ini hanya menjalani tugas dengan baik.

"Nanti kita lihat ke depan ya," kata Karyoto.

Irjen Karyoto sedianya sempat dikabarkan akan mendaftar dalam bursa calon pimpinan KPK.

Pedaftaran calon pimpinan KPK akan dibuka mulai 26 Juni hingga 15 Juli 2024. Para pendaftar mesti memenuhi syarat dan ketentuan.

Nantinya, Panitia Seleksi Calon Pimpinan (Pansel Capim) KPK yang menjadi pelaksanaan seleksi Calon Pimpinan lembaga antirasuah.