Bagikan:

JAKARTA - Kepala jaksa Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) Karim Khan mengatakan pada Hari Senin, dia telah meminta surat perintah penangkapan dari hakim pengadilan untuk Perdana Menteri Benjamin Netanyahu dan Menteri Pertahanan Yoav Gallant.

Khan mengatakan, dakwaan tersebut ditujukan untuk kejahatan "menyebabkan pemusnahan, menyebabkan kelaparan sebagai metode perang termasuk penolakan pasokan bantuan kemanusiaan, dengan sengaja menargetkan warga sipil dalam konflik," seperti mengutip The Times of Israel 20 Mei.

Selain keduanya, Kahn mengatakan dia juga mengajukan surat perintah penangkapan terhadap tiga pemimpin Hamas, Yahya Sinwar, Mohammad Deif dan Ismail Haniyeh.

"Kami telah mengajukan surat perintah ke majelis praperadilan pengadilan pidana internasional sehubungan dengan tiga orang yang merupakan anggota Hamas," kata Kahn yang menyebutkan Sinwar, Deif dan Haniyeh.

Ia mengatakan, mereka akan didakwa melakukan pemusnahan, pembunuhan, penyanderaan, pemerkosaan dan penyerangan seksual di dalam tahanan.

"Dunia terkejut pada tanggal 7 Oktober ketika orang-orang diusir dari kamar tidur mereka, dari rumah mereka, dari berbagai kibbutzim di Israel," kata Khan kepada Christiane Amanpour dari CNN.

Ditambahkan, panel hakim ICC sekarang akan mempertimbangkan permohonan surat perintah penangkapan yang diajukan Khan.