Bagikan:

JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir terpilih sebagai Ketua Umum PSSI. Ia menggantikan posisi Mochammad Iriawan atau Iwan Bule lewat Kongres Luar Biasa (KLB). 

Erick mengalahkan La Nyalla setelah mengantongi 64 suara dari total 86 suara voter yang hadir di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat. Sementara itu, La Nyalla Mattalitti yang jadi saingan kuat Erick Thohir hanya mengantongi 22 suara.

Lalu berapa harta kekayaan Erick Thohir?

Dari laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang dilaporkannya pada 31 Maret 2022, Erick punya harta sebesar Rp2.485.194.542.802. Hanya saja dia tercatat memiliki utang sebesar Rp165.952.084.147 sehingga kekayaannya berkurang menjadi Rp2.319.242.458.655.

Erick memiliki 34 tanah dan bangunan di Depok, Bekasi, Bogor, Tangerang, Jakarta, Badung, Pasuruan hingga Manggarai Barat. Aset itu punya nilai hingga Rp364.201.100.000.

Berikutnya, Erick mencatatkan kepemilikan kendaraan roda empat yaitu Mercedes Benz W108280S tahun 1969 dan Mercedes Benz S400L tahun 2016. Selain itu, dia memiliki satu unit motor Honda NF125TR tahun 2011. Seluruh aset ini punya nilai mencapai Rp1.876.500.000.

Tak sampai di situ, ia mencatatkan kepemilikan harta bergerak lainnya sebesar senilai Rp27.996.250.000; surat berharga dengan nilai Rp1.722.549.424.100; kas dan setara kas berjumlah Rp209.370.369.495 serta harta lain sebesar Rp159.200.899.207.

Erick Thohir resmi terpilih sebagai Ketua Umum (Ketum) PSSI periode 2023-2027. Dia unggul jauh dari para rivalnya dalam pemungutan suara di Kongres Luar Biasa (KLB) yang berlangsung Kamis, 16 Februari siang WIB.

Menteri di Kabinet Indonesia Maju ini mengantongi 64 suara dari total 86 suara voter yang hadir di Hotel Shangri-La, Jakarta Pusat. Sementara itu, LaNyalla Mattalitti yang jadi saingan kuat Erick Thohir hanya mengantongi 22 suara.

Sementara itu dua calon Ketum lainnya yaitu Arif Putra Wicaksono dan Doni Setiabudi dipastikan gagal karena sama sekali tidak mengantongi suara dari voters.