Bagikan:

JAKARTA - Tiga pelajar sekolah menengah pertama (SMP) 137 Cempaka Putih diamankan petugas di Jalan Cempaka Putih Tengah, Jakarta Pusat. Remaja tersebut diamankan lantaran kedapatan membawa senjata tajam saat bersekolah.

Dari tangan pelaku, polisi menyita senjata tajam jenis celurit dan potongan kayu.

"Iya benar ada tiga pelajar SMP kita amankan. Mereka berinisial IA (15), AK (14) dan MRS (13) kini telah diamankan," ujar Kapolsek Cempaka Putih Kompol Bernard saat dikonfirmasi, Selasa, 17 Januari.

Lebih lanjut Kompol Bernard mengatakan, para pelajar tersebut diamankan karena kedapatan mau tawuran. Mereka tawuran dari undangan melalui media sosial (Medsos).

"Kejadian itu kemarin dan sekarang masih diperiksa di Polsek Cempaka Putih. Kita mendapati sajam jenis celurit dan benda tumpul kayu," katanya.

Ditempat terpisah, Wakil Kepala Sekolah SMP 137, Yusna membenarkan para pelajarnya diamankan karena terlibat tawuran. Saat ini para pelajarnya masih berada di Polsek Cempaka Putih.

"Iya benar pelajar kami diamankan, saya sedang di Polsek Cempaka Putih," ucapnya.