Kepala Privasi Google, Keith Enright, Tinggalkan Perusahaan Setelah 13 Tahun Mengabdi

JAKARTA - Kepala Privasi Google, Keith Enright, akan meninggalkan perusahaan pada musim gugur ini setelah 13 tahun bekerja di raksasa teknologi tersebut. Hal ini dikatakan  juru bicara perusahaan milik Alphabet pada  Selasa, 4 Juni.

"Kami secara teratur mengembangkan upaya hukum, regulasi, dan kepatuhan kami untuk memenuhi kewajiban dan ekspektasi baru. Perubahan terbaru kami akan meningkatkan jumlah orang yang bekerja pada kepatuhan regulasi di seluruh perusahaan," kata juru bicara tersebut.

Enright diangkat sebagai kepala privasi Google pada September 2018, pada saat perusahaan menghadapi pengawasan ketat dari pemerintah terkait masalah privasi.

menurut perusahaa, kepergian Enright merupakan bagian dari reorganisasi yang lebih luas dalam tim privasi, dengan perusahaan berupaya mengalihkan kebijakan privasi ke berbagai tim manajemen produk individu.

"Setelah lebih dari 13 tahun di Google, saya siap untuk perubahan, dan akan pindah pada musim gugur ini, membawa semua yang telah saya pelajari dan mencoba sesuatu yang baru," tulis Enright dalam sebuah posting di LinkedIn.

Di Google sendiri saat ini terdapat beberapa divisi keamanan. Beberapa tim yang bertanggung jawab atas berbagai aspek privasi di Google:

Tim Keamanan dan Privasi Google: Tim ini bertanggung jawab atas keamanan infrastruktur dan data Google, serta pengembangan produk dan layanan yang aman dan menghormati privasi pengguna.

Tim Kebijakan Privasi Google: Tim ini bertanggung jawab atas pengembangan dan penerapan kebijakan privasi Google, serta memastikan bahwa produk dan layanan Google mematuhi undang-undang privasi yang berlaku.

Tim Insinyur Privasi Google: Tim ini bertanggung jawab atas penerapan kontrol privasi teknis di produk dan layanan Google, serta melakukan penelitian dan pengembangan di bidang privasi.

Kantor Chief Privacy Officer (CPO) Google: CPO Google bertanggung jawab atas keseluruhan strategi privasi Google dan melapor langsung kepada CEO. CPO bekerja sama dengan tim lain di Google untuk memastikan bahwa privasi diperhitungkan dalam semua aspek bisnis perusahaan.