Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Kandas di Semifinal

JAKARTA – Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari pulang di babak semifinal Thailand Open 2024. Unggulan kedua tersebut gagal melangkah ke babak final setelah kalah melawan pasangan China, Guo Xin Wa/Chen Fang Hui, dua gim langsung 21-15 dan 21-14, Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand, Sabtu, 18 Mei 2024.

Dalam laga ini Rinov tidak tampil dalam kondisi prima. Ia punya masalah pada pergelangan kaki kanan akibat terjatuh di babak perempat final melawan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

“Saya juga selalu all out, tetapi cuma cedera itu berpengaruh terhadap kecepatan saya,” kata Rinov dalam keterangan yang diterima.

Rinov melanjutkan, dirinya sangat menyayangkan perjalanan ia dan pasangannya cuma sampai di semifinal. Padahal ini kesempatan bagus buat mereka karena pemain-pemain top tidak hadir.

“Namun balik lagi yang namanya rezeki dari Tuhan itu tidak ada yang tahu. Apa pun hasilnya saya tetap bersyukur. Kami akan berbenah,” katanya.

Rinov/Pitha adalah wakil terakhir ganda campuran Indonesia yang tersingkir. Total nomor ini mengirim sebanyak lima wakil yang ke ajang berlevel Super 500 BWF tersebut.

Pitha mengatakan bahwa hasil ini meleset dari target mereka. Namun, mereka tidak bisa memainkan penampilan terbaik mereka dalam laga ini.

“Sebenarnya ada target yang lebih tinggi, namun kami belum berhasil di Thailand Open ini. Tentu akan kami usahakan untuk meraih hasil yang lebih baik di pertandingan yang lain,” katanya.

Rinov/Pitha selanjutnya berencana tampil di Malaysia Masters pekan besok. Ajang itu akan berlangsung dari 21 sampai dengan 26 Mei nanti.