Nunung Ungkap Kondisi Terkini Setelah Jalani Operasi Pengangkatan Kanker Payudara
JAKARTA - Tri Retno Prayudati alias Nunung baru saja menjalani operasi pengangkatan kanker payudara pada 6 Juni lalu. Sebulan berlalu, kondisi komedian asal Solo itu diketahui semakin membaik.
Nunung yang mengaku sudah semakin baik dari sebelumnya, mengatakan jika ia masih harus menjalani kemoterapi. "Alhamdulillah baik, sekarang masih pemulihan pasca operasi kemarin," ungkap Nunung di Tendean, Jakarta Selatan pada Selasa, 4 Juli.
"Masih ada beberapa kemo lagi, kebetulan kemo pertama habis operasi hari Senin kemarin, untungnya juga kemoterapinya nggak gimana-gimana," lanjutnya.
Kemoterapi
Sudah menjalani empat kemoterapi selama sebulan terakhir, Nunung mengaku tak ada efek samping yang terlalu berpengaruh. Namun, ia beberapa kali sempat merasakan kesemutan pada kaki dan tangannya.
"Ini kemo yang keempat, nggak ada rasa, biasa lah orang kemo. Paling cuma ngerasain kebas-kebas doang, tangan dan kaki kebas gitu," katanya.
Baca juga:
- Update, Kondisi Terbaru Nunung Usai Jalani Operasi Kanker Payudara
- Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett Diduga Selingkuh Lewat Aplikasi Ojol, Ibnu Jamil: Tergantung Niat
- Dapat Penghargaan di Korea Selatan, Raffi Ahmad Bersanding dengan BLACKPINK dan BTS
- Berkat Nissan Ariya, Penjualan Nissan di AS Meningkat 32 Persen pada Kuartal Kedua 2023
Selain itu, Nunung menyebut tak ada keluhan lain. Oleh karenanya, ia sudah merasa kondisinya membaik. Nunung juga sudah memberanikan diri untuk kembali menerima tawaran untuk syuting.
"Nggak ada keluhan apa-apa, mual juga nggak, alhamdulillah. Ini bisa syuting, bisa beraktivitas, aku juga sibuk di online, lagi jualan di TikTok, jualannya itu hampir tiap hari," imbuhnya.
Terkait penampilan baru karena harus memotong seluruh rambutnya, Nunung yang kini harus memakai wig saat beraktivitas mengaku sama sekali tak ada rasa malu. Ia pun mengatakan jika rambutnya sudah mulai tumbuh. “Happy banget, aku nggak malu,” pungkas Nunung.