Belum Yakin Bisa Jadi Top Scorer La Liga, Rodrygo: Masih Ada Benzema

JAKARTA — Pemain depan Real Madrid Rodrygo yakin dia harus mengalahkan Karim Benzema jika dia ingin menjadi pencetak gol terbanyak La Liga Spanyol.

Pemain berusia 21 tahun itu saat ini sudah mencetak tiga gol dan memberikan dua assist dalam empat penampilan di La Liga. Jumlah gol yang sama dikoleksi oleh Benzema yang belum fit.

Dengan demikian, peluang Rodrygo untuk menyalip seniornya kini terbuka. Meski demikian, pemain Brasil itu masih percaya Benzema akan tetap mengungguli dirinya.

"Bisakah saya menjadi pencetak gol terbanyak La Liga? Itu tergantung karena masih ada Benzema. Namun, tentu saja, saya akan mencoba untuk mencetak lebih banyak gol," ujar Rodrygo dilansir dari Sportskeeda.

Rodrygo baru saja menambah jumlah golnya di La Liga ketika Los Blancos mengalahkan rival sekota mereka Atletico Madrid 2-1 di pekan keenam pada Senin dini hari kemarin.

Di laga itu ia bermain sebagai penyerang tengah menggantikan Benzema. Ia pun berhasil memainkan peran barunya itu dengan baik sehingga masuk akal jika ke depan ia akan dipercaya lagi.

Saat ini Rodrygo dan Benzema masih terpaut lima gol dari Robert Lewandowski yang memuncaki daftar top skor. Penyerang Polandia itu duduk di posisi teratas dengan koleksi delapan gol.

Benzema adalah favorit kuat untuk memenangkan Ballon d'Or tahun ini setelah mencetak 27 gol di liga musim lali. Pemain berusia 34 tahun itu memainkan peran besar untuk gelar Liga Champions dan La Liga.