Xpeng Heitech Siap Kirimkan Mobil Terbang ke Pembeli pada Tahun 2024
Xpeng Heitech, pembuat mobil terbang asal China. (foto: xpeng)

Bagikan:

JAKARTA  - Xpeng Heitech, startup mobil terbang yang didukung oleh pembuat kendaraan listrik Xpeng Inc, menyatakan pada Rabu 14 September bahwa mereka akan mulai mengirimkan mobil terbang ke pelanggan pada tahun 2024.

Pendiri perusahaan itu, Zhao Deli, mengatakan dalam forum World New Energy Vehicle Congress, bahwa Startup, yang didirikan pada 2013 dan didanai oleh Xpeng dan Chief Executive Xpeng He Xiaopeng, sekarang mempekerjakan 400 orang dan akan memperluas tenaga kerja hingga memiliki 700 orang pada akhir tahun ini

“Model Xpeng Heitech akan dapat dikendarai di jalan raya,” kata Zhao dengan penuh keyakinan. Mobil terbang listrik ini akan mampu melaju lebih dari 600 kilometer (370 mil) di jalan raya dengan sekali pengisian daya, tetapi Zhao tidak mengatakan seberapa jauh ia dapat terbang setiap kali pengisian daya.

Produsen mobil lain yang mengembangkan mobil terbang di China termasuk Terrafugia milik Geely, juga sedang membangun pabrik di pusat kota Wuhan. Sementara Volkswagen AG  juga tengah mempelajari industri di China.

Regulator di China, bagaimanapun, belum meluncurkan aturan detail tentang kendaraan terbang ini. Mereka belum memberikan izin bagaimana mobil ini akan terbang ke sudut-sudut kota atau wilayah di negara itu.