Bagikan:

JAKARTA - Produsen smartphone asal Cupertino, Amerika Serikat (AS), Apple, dikabarkan ingin mengganti nama sistem dan perangkat iPhone. Perusahaan berlogo Apel ini dikabarkan akan mengubah nama gawainya menjadi Apple Phone.

Mengutip Apple Insider, rumor pergantian nama tersebut akan segera diumumkan dalam ajang Worldwode Developers Conference (WWDC) 2020. Hal tersebut juga diperkuat dengan kicauan, Jon Prosser seorang tech enthusiast yang menyebutkan kalau nama OS baru Apple menjadi iPhone OS.

Postingan tersebut juga ditimpali oleh Max Weinbach yang mengklaim mendapat pesan elektronik (email) yang menyebutkan Apple berencana mengubah nama iOS menjadi iPhone OS. Sementara disebutkan juga mereka iPhone akan diubah menjadi Apple Phone.

Sejatinya perubahan nama ini tidak begitu aneh, sebab tahun lalu Apple telah menghadirkan iPadOS. Kendati basisnya iOS, raksasa teknologi yang bermarkas di Cupertino itu ingin membedakan antar sistem operasi ponsel dan tabletnya.

Apple pun menamai sistem operasi lainnya dengan mengacu pada perangkatnya, contohnya Apple Watch menjalankan WatchOS dan Apple TV menggunakan tvOS. Dan pada 2016, perusahaan yang dikomandoi Tim Cook ini memensiunkan OS X dan menghadirkan macOS.

Melihat perubahan yang begitu drastis bisa saja akan mempengaruhi penjualan pasar smartphone. Namun lebih jelasnya, para penggemar gawai Apple harus menunggu hingga ajang WWDC yang dijadwalkan pada 22 Juni mendatang.

Selama konferensi, siapapun akan berharap adanya pembaruan perangkat lunak Apple yang akan datang. Banyak yang menduga bahwa Apple akan meluncurkan iPadOS 14, WatchOS baru, dan pembaruan macOS.