JAKARTA – Spotify ingin meningkatkan interaksi antara pembuat podcast dan para pendengarnya untuk membangun hubungan yang lebih baik. Oleh karena itu, mereka meluncurkan kolom komentar di fitur podcast.
Menurut Spotify, podcast merupakan format hiburan yang berat sebelah secara historis karena tidak interaktif. Spotify berusaha menyingkirkan kekurangan ini dengan meluncurkan Polling atau Tanya Jawab sejak beberapa tahun yang lalu.
Dengan adanya kolom komentar, pendengar bisa melakukan percakapan dua arah dengan podcaster yang mereka sukai. Podcaster juga bisa mendapatkan umpan balik secara langsung dan membentuk komunitas untuk acara mereka.
"Kami sangat gembira untuk menyediakannya karena kami sangat berinvestasi dalam menjadikan Spotify platform terbaik bagi semua jenis kreator untuk terhubung dengan penggemar terbesar mereka," kata Wakil Presiden Produk Podcast Spotify, Maya Prohovnik.
Maya menambahkan bahwa fitur ini bisa dikelola langsung oleh para podcaster. Saat diluncurkan, seluruh komentar akan masuk secara pribadi dan podcaster bisa memilih komentar yang ingin diluncurkan. Mereka juga bisa membatalkan komentar yang muncul.
BACA JUGA:
Jika podcaster tidak memiliki waktu untuk mengelola komentarnya, mereka bisa mengaktifkan kolom komentar secara bebas per episode atau memilih untuk tidak mengaktifkan komentar sama sekali. Seluruh kebebasan ini bisa dilakukan melalui Spotify for Podcaster.
Kini, pembuat podcast juga bisa menggunakan Spotify for Podcaster di desktop atau aplikasi seluler. Selain mengontrol kolom komentar, aplikasi ini bisa digunakan untuk memeriksa statistik terbaru atau melacak pertumbuhan podcast secara real-time.