JAKARTA – Apple tidak hanya fokus dengan pengembangan perangkat mereka, tetapi juga pada sistemnya. Dalam laporan Bloomberg, Apple sedang fokus membangun mesin pencari mereka.
Melalui upgrade ini, Apple berniat menciptakan mesin pencari yang kuat. Bahkan tim pencarian dari mantan eksekutif Google, John Giannandrea, tengah mencoba memasukkan Pegasus ke dalam iOS dan macOS.
Dengan adanya Pegasus, perangkat yang menggunakan iOS dan macOS bisa menggunakan alat Kecerdasan Buatan (AI) generatif, membuat performa aplikasi Apple semakin sempurna dan mesin pencari yang Apple buat semakin akurat.
Selama bertahun-tahun, Apple berencana membangun mesin pencarinya sendiri. Mereka ingin menggantikan peran dari mesin pencari Google yang banyak dimanfaatkan masyarakat.
Rencana ini sendiri tak mudah karena Google telah menjadi sumber pencarian utama bagi banyak orang. Pasar Google sendiri sudah cukup luas, bahkan sudah mencapai 4,3 miliar pengguna secara global menurut data Marketsplash.
BACA JUGA:
Maka dari itu, Apple harus berhasil membangun pengganti yang mumpuni sehingga masyarakat tertarik untuk beralih.
Apple bisa saja berhasil mencapai keinginan mereka. Sejauh ini, perusahaan telah membangun mesin pencari untuk layanan seperti App Store, Maps, Apple TV, dan News.
Apple juga mengembangkan mesin pencari di Spotlight sehingga seluruh pengguna mampu menemukan berbagai macam hal di perangkat mereka. Dengan keberhasilan ini, Apple mungkin mampu menyaingi mesin pencari dari Google.