JAKARTA - Google Chrome sekarang mempermudah pengguna untuk mengubah desain desktop bawaan, dari skema warna putih, abu-abu standar, pengguna bisa memilih warna sesuai minat mereka.
Lewat panel samping baru di Chrome, pengguna dapat mengakses fitur kustomisasi dan mempratinjau desain browser secara real time.
Pengguna dapat mengganti berbagai warna, tema, dan setelan secara real time dengan membuka tab baru di Chrome dan mengeklik ikon Sesuaikan Chrome di pojok kanan bawah. Side panel baru akan terbuka dengan fitur penyesuaian yang tersedia.
"Di sini, Anda dapat bereksperimen dengan berbagai fitur dan dengan mudah melihat tampilannya di laman Tab Baru saat Anda membuat perubahan. Dan jangan khawatir tentang menyimpan pekerjaan Anda — panel samping kami yang baru akan mengingat pengeditan penyesuaian Anda saat Anda menggunakannya," ujar Google dalam blog resminya dikutip, Kamis, 25 Mei.
Saat menu side panel muncul, pengguna dapat memilih warna, mengunggah gambar sendiri atau mengubah tema. Sekitar 13 koleksi tema akan muncul di sidebar. Mereka dapat memilih opsi seperti Bentang Laut, Kehidupan dan Koleksi Seniman Latin.
Google mempermudah pemilihan tema langsung di dalam Chrome, karena sebelumnya pengguna harus mengunjungi Toko Web Chrome untuk memilih dari serangkaian tema.
BACA JUGA:
Namun, mereka masih dapat membuka toko web untuk melihat berbagai opsi yang tidak ditampilkan di side panel. Selain itu, pengguna Chrome juga dapat menukar skema warna yang berbeda di dalam tema, menyesuaikannya dengan selera mereka.
Perusahaan mengatakan, pengguna tidak harus terpaku pada satu tema saja. Setelah menentukan pilihan, aktifkan Segarkan setiap hari untuk menyiapkan antrean tampilan latar yang berputar lainnya.
Agar proses penyesuaian lebih disederhanakan, Chrome secara otomatis menyimpan hasil edit, sehingga tidak perlu mengeklik Selesai untuk menerapkan perubahan.
Setelah pengguna emodifikasi desain, tutup saja side panel, dan pengguna selalu dapat mengubahnya kembali ke versi andalan Chrome jika perlu.