Bagikan:

JAKARTA - Kontak dari teman, saudara, hingga rekan adalah salah satu hal penting yang tersimpan pada smartphone. Maka, ketika daftar kontak tersebut hilang, Anda pasti bakal kesulitan berkomunikasi dengan mereka.

Bagaimanapun, komunikasi merupakan salah satu fungsi penting dari gawai yang Anda miliki. Kontak berfungsi sebagai penghubung antara Anda dengan orang lain lewat media digital. Maka dari itu, kontak HP Android maupun iPhone sangat penting.

Di sisi lain, rusak adalah sesuatu yang wajar dari perangkat teknologi. Dan dari berbagai jenis kerusakan, cara mengatasi paling cepat adalah dengan melakukan reset pabrik.

Seperti yang bisa kita simpulkan dari namanya, reset pabrik merupakan langkah yang dilakukan untuk mengembalikan ponsel ke kondisi awal. Kondisi ketika Anda baru saja membeli dan mengaktifkan perangkat.

Artinya, data dan pengaturan yang sudah tersimpan bakal hilang. Tak terkecuali data kontak. Meskipun hilang, bukan berarti kontak yang terhapus tidak bisa dikembalikan. Berdasarkan uji coba tim VOI, ada beberapa cara mengembalikan kontak yang hilang karena di-reset pabrik yang bisa Anda lakukan.

Solusi Pertama – Gunakan Google Contact

Aplikasi Google Contact (TheAndroidPortal)

1.   1. Buka aplikasi Google Contact yang tersedia di ponsel Anda. Jika belum memiliki, Anda bisa mengunduhnya lewat Play Store.

2. Kemudian, ketuk ikon garis tiga yang terletak di sisi kanan atas dari layar

3. Ketuk menu Pengaturan, lalu ketuk pilihan Kembalikan Perubahan

4. Ada beberapa pilihan yang bisa Anda tentukan, mulai dari 10 menit,  1 jam, hingga 1 minggu yang lalu

5.   Begitu Anda sudah menentukan, ketuk tombol Konfirm

Perlu dicatat, meskipun cara ini benar-benar bisa mengembalikan seluruh kontak yang tersimpan sebelum ponsel di-reset pabrik, tapi yang kembali sesuai waktu pilihan. Artinya, jika Anda memilih menu 1 jam, artinya kontak bakal kembali seperti kondisi satu jam yang lalu.

Solusi Kedua – Mengembalikan Kontak Lewat Akun Gmail

memulihkan kontak HP Android lewat Gmail (Liputan6)

Sekadar informasi, akun Gmail memiliki fitur yang bisa dipakai untuk menyimpan kontak pada HP Android. Syaratnya, Anda harus menyalakan fitur sinkronisasi otomatis pada gawai Android ke akun Gmail. Sehingga, setiap kontak yang tersimpan akan selalu di-back-up oleh Gmail.

Nah, begini langkah-langkah mengembalikan kontak yang terhapus lewat akun Gmail.

1.    1. Buka website Gmail lewat komputer

2. Pada sisi kiri atas layar, klik ikon Gmail lalu pilih menu Kontak

3. Selanjutnya akan muncul menu dropdown yang terletak di bawah kotak pencarian bertuliskan More. Klik menu tersebut, lalu pilih Restore Contacts atau Pulihkan Kontak

4. Sama seperti Google Contact, Anda bisa memilih antara 1 jam lalu, 1 minggu, hingga 30 hari.

Dengan melakukan salah satu langkah di atas, semoga kontak yang hilang akibat reset pabrik bisa segera kembali.