Honda Gunakan Teknologi VR dan AR untuk Membuat Desain EV Barunya
Honda gunakan teknologi VR untuk membuat desain mobil listriknya (foto: Unsplash)

Bagikan:

JAKARTA - Selama puncak pandemi COVID-19, Honda telah merangkul teknologi Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR) untuk merancang model-model terbaru dalam kendaraan listriknya. 

Tim penataan di Honda Design Studio di Los Angeles telah berhasil memanfaatkan teknologi VR yang canggih untuk mengembangkan produk kendaraan listrik nya di masa depan, mulai dari Honda Pilot TrailSport 2023 hingga Honda Prologue 2024 full electric. 

Menurut Honda, teknologi VR akan dengan cepat menjadi alat penting bagi desainer Honda dalam pengembangan produk mobilitas masa depan.

Dengan memanfaatkan VR, tim desain yang berbasis di LA bisa lebih cepat menerima umpan balik langsung dan menerapkan penyempurnaan pada pemodelan warna, material, dan penyelesaian akhir yang terkait dengan model EV. 

“Menggabungkan virtual dan augmented reality dalam proses desain memungkinkan para insinyur dan desainer Honda kami menggabungkan konten digital dan aset fisik dengan cara yang kohesif untuk berinteraksi dengan apa yang mereka alami dan sentuh dalam lingkungan yang imersif,” kata Mathieu Geslin, pemimpin teknologi VR, studio Desain Honda dalam keterangan di situs webnya. 

Menurutnya, Honda Prologue 2024 adalah contoh kunci pengembangan mobil dengan menggunakan teknologi VR sepenuhnya, dan akan diteruskan ke pengembangan produk Honda lainnya.

"Virtual reality prototyping menghilangkan batasan pada desain interior dan memungkinkan kami untuk menanggapi umpan balik lebih cepat dan berkolaborasi lebih kohesif dengan HMI dan tim desain warna, bahan dan finishing," kata Lisa Lee, pemimpin proyek desain interior.  

Studio desain Honda di Los Angeles mulai menggunakan teknologi VR pada tahun 2017.  Honda Pilot TrailSport 2023 yang semuanya baru menjadi model produksi pertama di mana tim yang berbasis di LA menggunakan VR untuk evaluasi produk. 

Mathieu menambahkan, ini adalah upaya berkelanjutan Honda untuk lebih mengeksplorasi kemampuan teknis VR dan AR di pusat pengembangannya dan akan meningkatkan daya tarik dan kualitas produk Honda.