Bagikan:

JAKARTA - CD Projekt RED mengonfirmasi bahwa mereka sedang dalam proses pengembangan terhadap dua gim AAA baru miliknya secara bersamaan. 

Selain fokus pada Cyberpunk 2077 dan angsuran seri The Witcher berikutnya, studio asal Polandia ini tampaknya telah mengambil beberapa besar untuk proyek selanjutnya. 

Menurut laporan fiskal paruh pertama tahun 2022 yang ditemukan oleh GamingBolt, CEO CD Projekt RED, Adam KiciƄski mengonfirmasi hal yang sama. 

“Kami mengunjungi kembali dunia yang merupakan bagian integral dari sejarah CD Projekt. Jadi, seperti yang diumumkan tahun lalu, CD Projekt RED telah memulai pekerjaan paralel pada dua proyek AAA," katanya dalam laporan tersebut. 

Jika menelaah ke belakang, satu proyek itu tentu saja seri berikutnya dari The Witcher yang sudah dipastikan mulai dikembangkan pada awal tahun ini. 

Tapi sayangnya, studio tidak menyebutkan apa judul dari proyek kedua ini. Namun, banyak orang berasumsi bahwa proyek ini akan  berhubungan dengan gim Cyberpunk  berikutnya.

Baru-baru ini, studio juga mengumumkan bahwa  Cyberpunk 2077: Phantom Liberty  akan diluncurkan sekitar tahun depan untuk PS5, Xbox Series X/S, PC, dan Stadia.

Sementara itu, The Witcher 3  versi PS5 dan Xbox Series X/S  juga sedang dalam pengerjaan, dan masih akan dirilis pada tahun 2022.