JAKARTA – Mata uang kripto Cardano (ADA), yang merupakan pesaing Ethereum, telah menunjukkan kinerja positif di market kripto. ADA telah menjadi mata uang kripto yang paling menguntungkan dalam 24 jam terakhir.
Meskipun bergerak dalam tren turun yang berkepanjangan, ADA terus-menerus menguji level resistensinya dan bertujuan untuk pemulihan yang cepat karena profitabilitas keseluruhan aset masih berada di salah satu level terendah dibandingkan dengan Ethereum atau bahkan Bitcoin, yang menghadapi koreksi hampir 80%.
U.Today melaporkan bahwa Cardano berjuang mati-matian untuk menembus di atas rata-rata pergerakan 50 hari, yang bertindak sebagai penghalang untuk aset yang bergerak dalam tren turun. Jika ditembus, ADA akan dapat bergerak menuju level resistensi berikutnya di kisaran 0,7 dolar AS per ADA. Ini merupakan level harga yang sesuai dengan rata-rata pergerakan 200 hari.
BACA JUGA:
Sayangnya, pertumbuhan yang kita lihat hari ini kemungkinan besar hanya mungkin terjadi karena kurangnya tekanan jual yang disebabkan oleh sesi perdagangan akhir pekan yang terkenal dengan volume perdagangan dan likuiditas yang relatif rendah.
Peningkatan Vasil Cardano
Pada awal bulan ini, ekosistem Cardano mengalami peningkatan signifikan termasuk hard fork Vasil yang akan diluncurkan pada 22 September mendatang. Kemudian Cardano akan merilis GeroWallet, audit dari Aada Finance, dan peluncuran akan dilakukan pada 13 September mendatang.
Para pengamat industri percaya proyek Cardano akan berkembang signifikan pada fase bull run berikutnya. Ini disebabkan karenan nilai fundamental jaringan bakal menjadi penentu siklus pertumbuhan ADA berikutnya di market kripto.