YOGYAKARTA - Banyaknya aplikasi pesan instan yang tersedia di ponsel, membuat sejumlah pengembang berlomba-lomba untuk menghadirkan beragam fitur yang dapat menarik minat pengguna.
Salah satu aplikasi yang terus melakukan inovasi adalah Telegram, yang saat ini memiliki fitur Stiker Anime yang dapat ditambahkan oleh pengguna untuk mengirim pesan instan.
Stiker Anime pun dapat dibuat oleh pengguna Telegram sesuai dengan selera masing-masing. Anda dapat menggunakan bot khusus yang disediakan oleh pengembang untuk menambahkan stiker.
Cara membuat Stiker Anime di aplikasi Telegram pun sangat mudah. Pengguna hanya perlu menggunakan bot berbentuk obrolan chat yang dapat Anda gunakan untuk membuat stiker pack.
Untuk menggunan stiker pack dan membuat Stiker Anime di Telegram, Anda dapat mengikuti langkah-langkah yang telah disusun oleh tim VOI di bawah ini.
Cara Membuat Stiker Anime di Telegram
Untuk menambahkan stiker yang bisa Anda gunakan di Telegram Anda, pengguna dapat menyiapkan gambar persegi berukuran maksimal 512x512 pixel yang tersimpan di perangkat Anda dalam format PNG atau WEBP.
Setelah itu, buka aplikasi Telegram di perangkat Anda dan ketik Stickers di kolom pencarian yang ada di bagian atas halaman utama Telegram Anda, dan pengguna akan diarahkan ke ruang obrolan chat bersama bot stickers.
Untuk melanjutkan proses pembuatan stiker, Anda dapat mengikuti instruksi yang diberikan oleh bot stiker. Selanjutnya, pengguna dapat memasukkan gambar yang sudah Anda siapkan sebelumnya tanpa dikompres terlebih dahulu.
Klik ikon attach file di sebelah kolom obrolan, dan pilih berkas file. Selanjutnya, pilih folder yang menyimpan gambar yang sudah Anda siapkan.
BACA JUGA:
Setelah itu, ikuti perintah dari bot stickers lagi. Jika Anda sudah melakukan semua urutan perintah, pengguna akan mendapat link url yang dikirimkan oleh bot stickers.
Selanjutnya, Anda dapat menambahkan stiker yang Anda buat dengan klik Tambah Stiker, setelah membuka link url yang Anda terima. Dengan demikian, stiker yang Anda buat dari foto yang Anda tetapkan akan muncul di halaman menu emoji di Telegram.
Anda pun dapat menggunakan Stiker Anime yang telah dibuat menggunakan bantuan bot stickers Telegram untuk mengirim pesan obrolan kepada teman atau grup yang Anda ikuti di Telegram.
Demikian adalah cara yang dapat Anda lakukan untuk membuat Stiker Anime di aplikasi Telegram di perangkat smartphone Anda atau menggunakan Telegram Desktop.