Cara Menggunakan Fitur Penyaringan Panggilan di Ponsel Android 12
Cara Menggunakan Fitur Penyaringan Panggilan di Smartphone Android 12 (Pixabay)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Sistem operasi ponsel Android 12 memiliki fitur penyaringan yang memungkinkan penggunanya mengetahui panggilan dari nomor yang tidak tersimpan di kontak Anda sebagai spam atau tidak.

Nantinya, setiap panggilan dari nomor baru akan disaring oleh perangkat Anda dan meminta penelepon untuk menyebutkan identitas mereka. Jawaban penelepon akan ditanskripsi dan ditampilkan di layar ponsel Anda.

Hal tersebut dapat membuat pengguna mengetahui siapa orang yang melakukan panggilan telepon kepada Anda dengan cara disaring. Selain itu, perangkat Anda juga dapat mengetahui apakah panggilan tersebut merupakan panggilan robot atau bukan suara asli.

Sayangnya, tidak semua perangkat Android didukung dengan fitur tersebut. Namun, jika Anda merupakan pengguna ponsel Pixel dan Samsung dengan sistem operasi Android 12, maka dapat menggunakan penyaringan panggilan.

Oleh karenanya, jika Anda tertarik untuk menggunakan fitur penyaringan panggilan, tim VOI telah menyusun langkah-langkah yang dapat Anda ikuti di bawah ini.

Cara Mengaktifkan Penyaringan Panggilan di Android

Pilih menu Telepon pada halaman utama layar ponsel Anda, kemudian pilih ikon tiga titik yang ada di pojok kanan atas.

Selanjutnya, akan muncul sejumlah menu yang dapat Anda pilih. Untuk menggunakan fitur penyaringan panggilan, pilih menu Setting atau Pengaturan pada menu yang tersedia.

Pengguna akan masuk ke dalam menu pengaturan Telepon, kemudian pilih menu Spam dan Penyaringan Panggilan. Pada menu Blokir Nomor, terdapat pilihan ID pemanggil dan proteksi Spam. Jika Anda ingin menggunakan penyaringan Spam, maka dapat pilih aktifkan.

Selanjutnya, setiap kali ada nomor yang tidak terdaftar dalam kontak Anda, maka ponsel akan secara otomatis mengidentifikasi nomor yang masuk sebagai Spam atau bukan.

Adapun nomor-nomor yang diidentifikasi sebagai Spam adalah panggilan yang menggunakan ID Bisnis atau lainnya. Pengguna pun dapat mengkategorikan jenis nomor yang masuk dalam daftar Spam.

Caranya, pilih menu Layar Panggilan, kemudian pilih satu atau beberapa kategori nomor yang masuk dalam daftar Spam ponsel Anda. Selanjutnya, Google akan secara otomatis menolak panggilan apabila telepon tersebut berasal dari robot.

Hal itu pun dapat membuat pengguna terhindar dari panggilan robot yang mengganggu, hingga percobaan penipuan menggunakan panggilan telepon yang sering terjadi dalam beberapa tahun belakangan.

Demikian adalah cara yang dapat Anda lakukan untuk mengaktifkan fitur penyaringan panggilan, supaya Anda dapat mengetahui nomor baru yang masuk sebagai Spam, atau panggilan robot.