Bagikan:

JAKARTA - BMW Astra secara resmi menggelar acara “BMW X-Day” kepada para pelanggannya. Gelaran tersebut digelar di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, serta cabang lainnya di Kota Semarang, Surabaya, Denpasar, dan Makassar.

Chief Executive BMW Astra Sanfrantis Tanu, mengatakan pihaknya akan menghadirkan berbagai model Sport Activity Vehicle (SAV) dari pabrikan asal Jerman ini, mencakup X1, X3, X5, X7, serta kendaraan elektrifikasi iX1 dan iX.

“BMW Astra mengadakan BMW Astra X-day secara serentak di seluruh cabang BMW Astra di Indonesia untuk memberikan kesempatan pelanggan memiliki BMW Seri X dengan penawaran terbaik,” kata Sanfrantis dalam keterangannya, Senin, 10 Juni.

Selama gelaran ini berlangsung, salah satu jaringan dealer resmi BMW di tanah air ini juga menawarkan berbagai program menarik, seperti bunga paling rendah, BMW Advanced Car Eye 3.0 ( 218i, 320i, 330i, dan X3), voucher belanja senilai Rp2 juta, garansi 5 tahun, roadside assistance 24 jam, dan masih banyak lagi.

Lebih lanjut, para pelanggan dapat berkesempatan merasakan pengalaman berkendara berbagai model seri-X dan mobil lainnya. Selain itu, mereka juga menawarkan program BMW Astra Used Car yang dimana pelanggan dapat melakukan program trade-in mobil lamanya dengan mobil baru.

“Merupakan bagian komitmen kami sebagai dealer BMW terbesar dengan layanan terbaik di Indonesia, BMW Astra terus meningkatkan kualitas layanan mulai dari pembelian mobil baru, layanan purna jual, hingga penjualan kembali atau trade-in untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan di Indonesia,” tambah Sanfrantis.

Di Indonesia, model X1 dibanderol mulai dari Rp985 juta. Kemudian, mobil seperti X3 dan X5 dibanderol masing-masing Rp1,325 miliar dan Rp1,960 miliar. Model termahalnya seperti X7 dijual seharga Rp2,774 miliar.

Untuk produk elektrifikasinya, BMW tawarkan iX seharga Rp2,483 miliar dan iX1 dengan Rp1,485 miliar. Semua harga termasuk On The Road DKI Jakarta.