Bagikan:

JAKARTA - PT Honda Prospect Motor (HPM) mengumumkan kolaborasi dengan Jakarta Good Guide (JGG) untuk menyelenggarakan rangkaian aktivitas ‘Honda e:Technology City Tour’. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengajak masyarakat berkeliling ke berbagai tempat di Jakarta menggunakan sejumlah produk Honda yang mengusung teknologi e:Technology, termasuk produk e:HEV dan Battery Electric Vehicle (BEV).

“Honda ingin memperluas edukasi dan sosialisasi, maka kami bekerja sama dengan Jakarta Good Guide dalam acara ‘Honda e:Technology City Tour’ untuk mewujudkannya,” ujar Yulian Karfili, Communicate Strategy Senior Manager PT HPM, dalam penjelasannya dalam sesi konferensi pers di pameran IIMS, Kemayoran, Jumat, 23 Februari.

Dengan mengusung tema ‘Past Meet The Future’, konsep ‘Past’ diwakili oleh tempat-tempat bersejarah dalam tur ini, sementara konsep ‘Future’ diwakili oleh teknologi ramah lingkungan yang ditawarkan oleh Honda e:Technology. Seperti halnya warisan sejarah yang dilestarikan untuk dinikmati oleh generasi penerus, begitu pula teknologi elektrifikasi Honda diciptakan untuk melestarikan lingkungan agar dapat dinikmati oleh generasi masa mendatang.

Dalam kerjasama ini, pabrikan menyediakan empat unit kendaraan ramah lingkungan, terdiri dari 2 unit Honda e, 1 unit All New Honda Accord RS e:HEV, dan 1 unit All New Honda CR-V RS e:HEV, untuk mendukung mobilitas peserta ke berbagai lokasi ikonik.

Acara ini ditujukan khusus untuk kaum muda, terutama generasi milenial dan gen Z, yang akan menggunakan teknologi elektrifikasi di masa depan serta yang memiliki semangat untuk menjelajah dan bereksplorasi ke berbagai tempat ikonik dan bersejarah. Selain itu, generasi saat ini juga peduli akan lingkungan yang bersih, sehingga kedua belah pihak terdorong untuk memprakarsai aktivitas ini.

“Karena mereka peduli pada lingkungan hidup, kami akan membawa e:Technology dalam tur ini dari satu destinasi ke destinasi lainnya sebagai pendukung mobilitas,” tambah Karfili.

Kegiatan ini akan berlangsung mulai Maret hingga Juli mendatang, dengan tersedia tiga opsi rute yang berbeda.