Bagikan:

JAKARTA- PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) terus memperluas jaringan diler di wilayah Jabodetabek dan sekitarnya, dengan menambah tiga lokasi baru.

Lebih tepatnya, diler baru di bawah naungan SUN Motor Group hadir di Cikarang, Cibinong dan Cibubur uang dilengkapi dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Sparepart).

Peresmian ini juga membuat total keseluruhan jaringan diler Mitsubishi ada diangka 173, dan sekaligus menambah total keseluruhan dari SUN Motor yang mencapai angka 28 diler.

"Khusus konsumen di area Jabodetabek, silakan untuk datang dan mencoba pilihan lokasi diler yang semakin luas lagi, yang sudah mencapai wilayah Cikarang, Cibinong, dan Cibubur," kata Presiden Direktur PT MMKSI, Atsushi Kurita, dari keterangan resmi yang diterima VOI, Selasa, 3 Oktober.

Lebih lanjut ia mengatakan peresmian tiga diler resmi sekaligus ini merupakan komitmen Mitsubishi untuk terus memberikan kemudahan bagi konsumen di mana pun mereka berada.

"Semua kami hadirkan untuk kepuasan pelanggan," lanjutnya.

Diler baru ini mampu menangani hingga 37 kendaraan per hari. Lokasinya memiliki lahan seluas 4.633 m2 dan bangunan seluas 3.359 mm2. Menarik, terdapat beberapa fasilitas baru yang dapat memanjakan konsumen seperti seperti ruang kafe, ruang kerja.

Secara umum, diler ini hadir dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Spareparts), serta Fasilitas Bodi and Cat yang memungkinkan pelanggan untuk memperoleh pelayanan lengkap dalam satu tempat.

Pada kesempatan yang sama, General Manager Operations, PT Sun Star Motor, Rudi Rimawan menambahkan, diler Mitsubishi Motors Sun Star Prima Motor Cibubur memakan investasi paling besar dari tiga diler yang diresmikan.

"Investasi di Cibubur investasi paling besar. Investasi yang dikeluarkan sekitar Rp82 miliar. Karena memang diler Cibubur sekaligus ada fasilitas Body and Cat," ucap Rudi.

Nah, bagi Anda pengguna Mitsubishi tak perlu khawatir lagi karena kian banyak jaringan diler resmi yang ada.