Bagikan:

JAKARTA - Manchester City menang tipis 2-1 atas Wolverhampton Wanderers pada pekan kedelapan Liga Inggris 2024/2025, Minggu, 20 Oktober 2024.

Gol kemenangan The Citizens datang pada injury time babak kedua, tepatnya menit ke-90+5.

Saat itu, Manchester City tampaknya akan meraih hasil imbang 1-1 yang membuat frustrasi meskipun mereka mendominasi penguasaan bola.

Beruntung, John Stones menyundul tendangan sudut yang menggetarkan jala gawang kiper Wolves, Jose Sa.

Wasit Chris Kavanagh awalnya menganulir gol tersebut karena gelandang City Bernardo Silva dicurigai melanggar Jose Sa. Namun, video asisten wasit (VAR) menganggap dia tidak menghalangi garis pandang dan Kavanagh membatalkan keputusannya.

"Bernardo tidak mengganggu posisi Jose Sa, dia memiliki visi yang sempurna. Umpan dari Phil (Foden) dan sundulannya (John Stones) luar biasa," kata Pep Guardiola dilansir ESPN.

Manajer Manchester City, Pep Guardiola, lebih lanjut tak mau kemenangan tersebut disamakan dengan cara Liverpool menang saat masih ditangani Jurgen Klopp.

Sebagaimana diketahui, The Reds era Klopp kerap mencetak gol kemenangan pada menit-menit terakhir.

"Kami tidak terbiasa memenangi pertandingan di akhir, seperti (mantan manajer) Jurgen Klopp di Liverpool yang sering terjadi. Ini adalah momen yang bagus bagi kami," tutur Guardiola.

Sementara itu, pada laga melawan Wolves, Manchester City menguasai bola 78 persen. Namun, mereka yang datang sebagai tamu kesulitan membuat peluang karena tuan rumah menumpuk pemain di area pertahanan.

"Dengan 11 pemain di titik penalti, sungguh sulit. Namun, kami sabar. Kami adalah diri kami sendiri dan itu sangat menyenangkan," kata Guardiola.

"Kami pernah berada di posisi itu, saat Anda kalah di akhir. Namun, ini adalah permainannya."

"Kami bermain dengan cara yang kami inginkan dan merupakan kegembiraan berada di sini, mencetak gol di 50 detik terakhir dan naik ke puncak klasemen," ujar manajer asal Spanyol itu.

Terlepas dari itu, John Stones sudah dua kali menjadi pencetak gol menit akhir bagi Manchester City.

Sebelum membukukan gol ke gawang Wolves, sang bek tengah juga mencetak gol pada menit akhir saat melawan Arsenal bulan lalu.

Gol itu juga dicetak melalu sundulannya memanfaatkan tendangan sudut sekaligus menghindari The Citizens dari kekalahan.

"Semoga ini menjadi awal dari banyak hal lainnya. Ini adalah bagian penting dari permainan di kedua ujung lapangan."

"Sangat menyenangkan bagi saya pribadi untuk mendapatkan gol kemenangan setelah pertandingan yang sulit," katanya.

"Saya pikir itu sudah dianulir. Saya mencoba berbicara dengan wasit, tetapi dia dikelilingi banyak orang."

"Bagi saya, itu keputusan yang tepat. Jelas saya akan bias, tetapi saya pikir itu harus dianulir," tutur Stones lagi.