Bagaimana YouTuber yang Juga Petinju Jake Paul Meraup Kekayaan Rp274,8 Miliar di Usia Muda?
Jake Paul (Instagram @jakepaul)

Bagikan:

JAKARTA - Nama Jake Paul kini sering terdengar di dunia tinju dan UFC. Perseteruannya dengan Dana White, presiden UFC, menyedot perhatian. Siapa sebenarnya Jake Paul?

Jake merupakan pria Amerika yang menjalani profesi sebagai YouTuber dan pengusaha media sosial. Namanya, kali pertama terkenal bersama saudaranya Logan di platform media sosial, Vine.

Meskipun Vine sekarang telah ditutup, pria 24 tahun ini memperoleh jutaan pengikut dari aplikasi tersebut dan menggunakan pemirsa tersebut untuk membangun saluran YouTube-nya.

Pada Januari 2021, kekayaan bersih Jake tercatat 19 juta dolar AS (Rp274,8 miliar).

Mari kita lihat kisah Jake, dan bagaimana dia berhasil memperoleh penghasilan yang mengesankan di usia dini seperti dikutip VOI dari wealthygorilla.com.

Jake mulai menerbitkan video di Vine pada September 2013, saat dia berusia 16 tahun. Ketika platform tersebut ditutup, Jake telah mengumpulkan lebih dari 5,1 juta pengikut di aplikasi, dan videonya telah diputar 2 miliar kali.

Dia kemudian fokus di YouTube, dan membuat saluran vlog, yang hingga hari ini memiliki lebih dari 20 juta pelanggan dan 6,6 miliar tampilan.

Sekarang, dia memiliki perusahaan pemasarannya sendiri bernama Team 10, dan telah mencoba-coba akting, termasuk menjadi bagian reguler di Disney's Bizaardvark.

Dia juga telah diwawancarai di berbagai acara TV dan outlet berita, dan perusahaannya diinvestasikan oleh Gary Vaynerchuk.

Bagaimana Jake Paul Menghabiskan Uang?

Jake memperoleh sebagian besar kekayaannya melalui karier YouTube-nya. Namun, sepatu kets Yeezy custom-nya bernilai lebih dari 1000 dolar AS (Rp14,4 juta).

Pada 2017, Jake mengupload video dirinya di kamar mandi, mewarnai sepatu kets ikonik Kanye West tersebut dengan botol semprotan genggam.

Sebelum pindah ke rumah mewahnya di Calabasas, Jake menyewa sebuah rumah di West Hollywood seharga 17.000 dolar AS (Rp245 juta) sebulan. Mobil pertama yang dimilikinya adalah Toyota Tacoma kustom, harganya 33.300 dolar AS (Rp481,7 juta).

Karier tinju

Jake menjalani debut tinju amatir pada tahun 2018 ketika melawan Deji. Pada Desember tahun berikutnya, pria ini terjun secara profesional ketika melawan sesama YouTuber AnEsonGib. Paul menang TKO pada menit 2:18 di ronde pertama.

November tahun lalu, Jake Paul bertarung dengan mantan pebasket Nate Robinson sebagai bagian dari pertarungan eksibisi antara Mike Tyson versus Roy.  Jones Jr. Paul menang KO pada menit 1:24 di ronde kedua.

Diumumkan pada Desember 2020, Jake akan menghadapi bintang UFC Ben Askren April mendatang. Dana White berharap Askren menang dengan menyatakan akan bertaruh 1 juta dolar AS (Rp14,3 miliar).

Selain merespons White dengan menggandakan taruhan tersebut, Jake juga menantangnya untuk bertarung secara langsung di masa depan. Jake gerah karena kerap kali dianggap enteng White karena statusnya sebagai YouTuber

“Tim saya akan menghubungi Anda untuk membuat kontrak. Setelah saya mengalahkan Ben, kita dapat mengatur Jake Paul Vs. Dana White 2021 karena Anda menganggap diri Anda 'Boxer' dan saya 'YouTuber'. ”

Terkait