BOYOLALI - Klub Liga 2 Nusantara United FC (NU FC) resmi meluncurkan tim dan jersei di Boyolali. Dengan materi pemain yang rata-rata berusia muda, Presiden klub Ahmad Jalaluddin Rumi menyatakan kesiapan Nusantara United mengarungi kompetisi kasta kedua.
Nusantara United yang bermarkas di Boyolali, Jawa Tengah, menunjukkan kesiapannya menghadapi kompetisi musim 2024/2025. Pelatih Salahudin menyebut tim sudah siap secara fisik, taktik dan mental. Ini yang menjadikan Nusantara United menunjukkan kesiapan saat meluncurkan tim dan jersei di Boyolali, Minggu, 25 Agustus 2025.
Peluncuran tim dihadiri langsung Ahmad Jalaluddin Rum alias El Rumi yang menjadi presiden klub, Bupati Boyolali Mohammad Hidayat dan Deputi Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat Alimuddin.
Dalam peluncuran itu, El Rumi menuturkan NU FC telah membuktikan sebagai tim yang paling produktif di Liga 2 musim lalu. Ini yang menjadikan NU FC pantas bertahan di kasta kedua.
"NU FC menunjukkan sebagai tim yang paling produktif dan pantas bertahan di Liga 2. Kami pun sudah menunjukkan kesiapan menghadapi kompetisi musim ini. Tim lebih solid dan sudah melakukan persiapan lebih baik," ucap El Rumi.
"Hanya saja tim ini memang belum bisa dikatakan stabil. Namun tim ini tetap membuat saya bangga mengingat fakta bahwa tim ini merupakan yang termuda di kompetisi dan bisa memenuhi target di Liga 2," kata dia lagi.
El Rumi, lebih lanjut, menyatakan bila tim sudah memiliki pondasi yang kuat. Tim juga bakal memadukan pemain muda dan mereka yang sudah senior seperti Supardi Nasir. Tim pun menjadi lebih percaya diri menyongsong kompetisi.
"Pondasi kami sudah terbilang kuat. Kami juga berkomitmen dalam pengembangan pemain muda. Ini membuat kami percaya diri menghadapi kompetisi ini. Target musim ini pun tak berubah, yaitu bisa promosi ke Liga 1," ujar El Rumi.
Musim ini, NU FC kembali ber-home base di Boyolali dan menjamu tamunya di Stadion Kebo Giro. El Rumi pun mengucapkan terima kasih kepada warga yang memberikan dukungan terhadap tim saat bertanding di Boyolali.
"Kami berterima kasih kepada bapak bupati dan warga Boyolali yang telah mendukung kami dan menyaksikan pertandingan NU FC di Stadion Kebo Giro," katanya.
"Saya berharap publik Boyolali tetap mendukung Nusantara United. Kami berterima kasih karena Boyolali menjdi rumah pertama kami. Sekali lagi, kulo nuwun Boyolali," ujar El Rumi.
Sementara Salahudin menuturkan bila tim sudah sepenuhnya siap menghadapi kompetisi. Menurut dia musim ini skuat NU FC bermaterikan delapan pemain muda yang memiliki kualitas dan kekuatan mental bagus.
"Kami sudah melakukan persiapan matang dan tinggal menunggu kompetisi. Pemain sudah siap secara mental, taktik dan fisik. Materi pemain juga lebih baik dibandingkan musim lalu," kata Salahudin.
NU FC diperkuat tiga pemain asing, bek Sami El Anabi (Maroko), gelandang Shunta Nakamura (Jepang) dan striker asal Amerika Serikat Jason Romero.
BACA JUGA:
"Saya senang bisa bergabung dengan NU FC," kata Nakamura menanggapi timnya. "Saya sudah siap menghadai tantangan di kompetisi. Saya berharap tim bisa maju selangkah demi selangkah," ujar eks timnas Jepang U-15 dan U-19 berusia 25 ini.
Selain peluncuran tim, NU FC menampilkan jersei musim baru. Untuk laga home, NU FC tetap mengenakan jersei warna hijau. Sedangkan jersei kedua berwarna dominan putih dan jersei ketiga yang merupakan hasil sayembara memiliki desain dengan warna merah.
Skuat Nusantara FC musim 2024/2025:
kiper: Rizqi Abhirama, Rakasurya Handika, Putra Kaicen, Yehezkial Petra
belakang: Sami El Anabi (Maroko), Ifan Izdihar, Muhammad Hambali, Danie Pratama, Supardi Nasir (kapten), Oky Kharisma, Yudi Safrizal, Bhima Wibnu, Rionaldi Mehran, Razan Akbar, Syendio Fernanda, Muhammad Adam
tengah: Shunta Nakamura (Jepang), Rizki Arrohman, Jovan Al Ghony, Kardinata Tarigan, Bima Lesmana, Hersya Scifo, Irfan Afghoni, Faisal Rizky
depan: Pandi Lestaluhu, Ahmad Afhridzal, Jason Romero, Qischil Gandrum, Iwan Febrianto, Arif I'tibar, Dicky Daniel, Rio Rizky, Adika Ardhiswara